Tanjung (ANTARA) - Lembaga Pendidikan dan Keterampilan Prada Komputer Kabupaten Tabalong melaksanakan program Pendidikan Kecakapan Wirausaha (PKW) bagi para pencari kerja.
Direktur LPK Pradata Komputer Awiek Hari Widodo mengatakan tahun ini sebanyak 100 peserta atau pencari kerja mengikuti program pelatihan ini guna bekal menjadi wira usaha baru.
"Melalui program pelatihan ini peserta bisa merubah pola pikir agar mampu menciptakan wira usaha baru," jelas Awiek.
Hingga saat ini sebanyak 333 anak yang tergabung di JIKAMAKA (Jika Belajar Aku Bisa) sudah bekerja di berbagai sektor. Awiek pun menampilkan 6 anak yang pernah mengikuti pelatihan di LPK Pradata Komputer menyampaikan testimoni karena berhasil.menjadi pribadi yang mandiri.
Salah satunya Prima yang saat ini bekerja PT Saptaindera Sejati dan Musdalifah di kantor Notaris Tanjung.
Bupati Tabalong Anang Syakhfiani saat membuka pelatihan kewirausahaan mengatakan mendukung kegiatan ini dalam rangka menciptakan tenaga kerja yang terampil.