Barabai, (Antaranews Kalsel) - Memasuki 2019 ini, Pemkab Hulu Sungai Tengah (HST) langsung tancap gas untuk memacu kinerja pembangunan, termasuk dalam pembuatan Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP).
Program yang dikerjakan oleh Bagian Organisasi Setda HST itu berupa bimbingan penguatan SAKIP bagi pejabat eselon II dan III lingkup Sekretariat Daerah yang bertempat di salah satu hotel di Banjarmasin, Sabtu (5/1).
"Rencananya para kepala OPD yang lain juga akan mendapat pelatihan bimbingan penguatan SAKIP," ujar Kabag Organisasi Setda HST Nuriono.
Sekretaris Inspektorat Provinsi Kalsel Sulkan yang bertindak sebagai tutor menyampaiakan, sesuai Perpres Nomor 29 Tahun 2014, SAKIP diperlukan untuk meningkatkan efektivitas penggunaan anggaraan berorientasi pada hasil.
"Saya salut jajaran Pemkab HST punya keseriusan dan semangat tinggi untuk belajar penguatan SAKIP," ujarnya.
Sedangkan Sekretaris Daerah H Akhmad Tamzil mengatakan dengan adanya bimbingan penguatan SAKIP ini akan memperdalam pemahaman pejabat eselon II dan III dalam upaya meningkatkan predikat penilaian SAKIP di lingkup Pemkab HST.
"Kita juga berharap sasaran SAKIP tercapai yaitu menjadikan instansi pemerintah yang akuntabel sehingga dapat beroperasi secara efisien, efektif dan responsif terhadap aspirasi masyarakat dan lingkungannya," katanya.
Selain itu juga diharapkan terwujudnya transparansi instansi pemerintahan dan terwujudnya partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan pembangunan nasional serta terpeliharanya kepercayaan masyarakat kepada pemerintah.
Baca juga: Sekda HST lepas peserta jalan santai HAB Kemenag ke-73
Baca juga: Satpol-PP HST sita ribuan anak ikan di Pasar Keramat
Baca juga: Kantor PDAM HST diresmikan dengan anggaran lebih dari lima miliar
Pemkab HST pacu kinerja pembangunan 2019
Minggu, 6 Januari 2019 21:38 WIB
menjadikan instansi pemerintah yang akuntabel sehingga dapat beroperasi secara efisien, efektif dan responsif