Barabai, (Antaranews Kalsel) - Asisten Bidang Administrasi dan Umum Sekretariat Daerah Hulu Sungai Tengah (HST) H Ehwan Rijani menyatakan bahwa masalah kearsipan di HST masih kurang mendapat perhatian oleh beberapa dinas.
Hal itu disampaikannya saat mewakili Plt Bupati pada acara sosialisasi Peraturan Daerah nomor 7 tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Kearsipan yang dihadiri para perwakilan masing-masing SOPD di Aula Perpustakaan HST, Kamis.
Menurutnya, urusan kearsipan salah satu kewajiban dalam setiap penyelenggaraan pemerintahan, dengan adanya Perda Nomor 7 Tahun 2018 itu dapat dijadikan pedoman setiap SOPD dalam pengelolaan arsip secara baik dan benar.
Ikhwan juga menyinggung tentang hal kearsipan selama ini memang kurang terperhatikan, kurang diminati bahkan banyak yang tak perduli padahal dari arsiplah bukti autentik yang tak bisa terbantahkan.
Oleh karena itu, Dia berpesan kepada seluruh peserta untuk bisa menyimak sosialisasi sehingga nantinya mampu menerapkan di tempat masing-masing.
"Sebagai abdi negara dan abdi masyarakat mempunyai tugas yang panjang dalam memaknai sejarah tentu tugas utama pemerintah mewajibkan untuk lebih tertib administrasi sehingga bisa terlihat dan tergambar dimasa yang akan datang," ujanya.
Plt Kepala Dinas Perpustakaan HST, Mardiyono menjelaskan sosialisasi ini mengacu kepada dasar hukum tentang penyelenggaraan kearsipan daerah yaitu UU nomor 43 tahun 2009, kemudian PP nomor 28 tahun 2012 tentang pelaksanaan UU nomor 43 tahun 2009 serta Perda Kabupaten HST nomor 7 tahun 2018.
Dia juga mengatakan, selama ini masih banyak yang kurang memperhatikan terhadap masalah arsip padahal dalam pengelolaan pemerintahan yang baik dan benar arsip merupakan suatu hal yang utama.
Oleh karena itu, dengan adanya sosialisasi nantinya diharapkan seluruh SOPD lebih mengutamakan dalam menata kearsipan dan juga di setiap kegiatan untuk selalu mendokumentasikan serta dapat tersusun dalam bentuk naskah yang tertata rapi sehingga dapat terjaga dalam waktu yang lama.
Baca juga: Kejari Se-Banua Enam komitmen dukung program JKN-KIS
Baca juga: Pemkab HST gelar lomba mancing ikan berhadiah motor