Barabai, (Antaranews Kalsel) - Ribuan jamaah dari berbagai kalangan hadiri peringatan maulid Nabi Muhammad SAW di Mushalla Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Muhajirin Desa Pemangkih, Kecamatan Labuan Amas Utara (LAU), Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Senin.
Turut hadir Plt Bupati HST H A Chairansyah dan beberapa pimpinan unsur Muspida dan SKPD serta warga HST yang diisi dengan ceramah agama oleh Habib Ali Zainal Abidin Bin Abdullah Al Kaff dari Jakarta.
Pada tausiyahnya, Habib mengingatkan tentang keimanan dan ketaqwaan kepada Allah dan Rasul-Rasul Nya terutama Nabi Muhammad SAW, karena sebelum Nabi Adam diciptakan sudah tertulis kalimat "Lailla haillallah muhammaddur rasulullah".
Menurutnya, keteladanan kehidupan Rasulullah sebagai seorang pemimpin sangat patut dicontoh seperti serba kekurangan, tidak memperkaya diri pribadi dan keluarga.
"Seandainya pada saat ini ada pemimpin ummat yang sedikit saja dapat menuruti akhlak Nabi Muhammad, maka tentu akan menjadi pemimpin yang sangat teladan pada zaman sekarang ini," katanya.
Dia menceritakan, dari sekian banyak Nabi, hanya ada seorang Nabi yang akan memberikan syafaat yaitu Nabi Muhammad, Maka dari itu sebagai ummatnya hendaklah sering-sering bershalawat setiap hari.
Sementara itu, Plt Bupati HST H A Chairansyah dalam sambutannya juga mengatakan bahwa khusus untuk di Bumi Murakata, peringatan maulid sudah menjadi tradisi oleh warga setiap hari baik di rumah masing-masing maupun masjid.
Dia berharap agar tradisi ini dapat dipertahankan di masyarakat dan tentu saja ajaran Nabi Muhammad juga selalu diamalkan dalam kehidupan sehari-hari sehingga akan sesuai dengan visi dan misi pembangunan yang salah satunya adalah agamis.
Baca juga: Bantuan Pemkab HST untuk korban Palu dikirim melalui Samarinda
Baca juga: TMMD di HST sukses dan masyarakat harus merawat hasil pembangunan
Baca juga: Hj Ernawati: Jangan Lupakan PKK Desa
Ribuan jamaah hadiri maulid di Ponpes Al-Muhajirin Pemangkih
Rabu, 14 November 2018 13:54 WIB
hanya ada seorang Nabi yang akan memberikan syafaat yaitu Nabi Muhammad