Banjarmasin (ANTARA) - CEO dan Founder SekolahTrading.id Rizki Aditama menggandeng FOREXimf bakal menggelontorkan modal trading bagi 500 trader melalui Setra Capital Program (SCP), sebagai program yang pertama di dunia trading se-Indonesia.
Rizki di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Kamis, mengatakan transformasi dunia trading di Indonesia semakin nyata dengan hadirnya SCP, sebuah program pendanaan trader dengan menawarkan pendanaan riil atau 100 persen gratis, dan adil untuk trader berbakat tanpa perlu modal pribadi.
Baca juga: PLN jadi raksasa pelaku "Carbon Trading" siap melantai di Bursa Karbon Indonesia
“SekolahTrading.id berkolaborasi dengan FOREXimf (PT International Mitra Futures), perusahaan pialang berjangka resmi di Indonesia dengan reputasi unggul dalam industri keuangan,” ujar dia.
Rizki menjelaskan kolaborasi ini diwujudkan dengan menyediakan edukasi trading berkualitas, membangun komunitas trader yang solid, serta memberikan fondasi keterampilan dan pengelolaan risiko trading yang kuat.
“SCP menjadi peluang emas bagi trader berbakat. Sebagai bagian dari kerja sama ini. SCP sebuah inisiatif revolusioner yang memberikan kesempatan bagi trader berbakat untuk mendapatkan pendanaan tanpa modal pribadi,” tuturnya.
Rizki memastikan program ini sepenuhnya gratis, tanpa biaya pendaftaran, dan menawarkan skema yang adil berupa 70 persen keuntungan untuk trader dan 30 persen untuk penyelenggara.
Bahkan, katanya, seluruh risiko kerugian trading ditanggung oleh SekolahTrading.id, sehingga memberikan keamanan maksimal bagi peserta.
Rizki menjelaskan SCP adalah terobosan untuk mendemokratisasi akses ke dunia trading tanpa modal dengan memberikan kesempatan berkembang baik bagi trader berbakat, pemula maupun profesional.
Baca juga: Carbon trading open but firstly register through KLHK: Minister
“Jika gagal, coba lagi. Kami di sini untuk mendukung perjalanan mereka. 500 orang siap diberikan modal masing-masing Rp70 juta,“ kata Rizki.
Menurut dia, SCP dirancang transparan dan kompetitif dengan tahap evaluasi awal untuk menilai kemampuan teknikal, disiplin, dan psikologis peserta.
Alurnya, peserta SCP terlebih dahulu harus melalui tahap evaluasi menggunakan akun demo yang terhubung ke dashboard khusus.
Rizki menyebut proses ini berlangsung selama 30 hari kalender, semua aktivitas trading dicatat dengan sistem penilaian otomatis untuk memastikan transparansi.
Jika lolos evaluasi, lanjutnya, peserta akan menerima pendanaan mulai dari Rp10 juta untuk tahap awal.
Menariknya, program ini juga memberikan kesempatan bagi peserta yang belum berhasil untuk mencoba kembali.
Baca juga: JMFW 2023 clinches Rp206.6 billion in trading contracts
Rizki menegaskan hal ini membuat SCP menjadi peluang inklusif dan mendukung perkembangan trader yang berkomitmen pada edukasi dan komunitas.
Selain peluncuran SCP, SekolahTrading.id dan FOREXimf juga menghadirkan rangkaian program edukatif berupa webinar, workshop, kelas daring, hingga komunitas eksklusif untuk memperkenalkan forex trading yang bertanggung jawab kepada masyarakat umum.
Upaya ini sejalan dengan misi Rizki Aditama yang selama ini aktif memberikan edukasi trading kepada jutaan audien di platform digital sehingga diharapkan dapat membangun ekosistem trading yang sehat dan profesional di Indonesia.
Melalui SCP, ia pun berharap trader dari berbagai latar belakang memiliki kesempatan untuk mengasah keterampilan, mendapatkan pendanaan, dan meraih keuntungan dengan dukungan penuh dari platform terpercaya.
“Kami ingin menciptakan ekosistem trading yang sehat dan profesional. Dengan dukungan FOREXimf, kami yakin SCP dapat menjadi tonggak penting bagi perkembangan trader Indonesia,” ujar Rizki.
Baca juga: Ministry to crack the whip on illegal shark fin traders
