Parit Malintang, (Antaranews Kalsel) - Pemerintah Kabupaten Padangpariaman, Sumatera Barat memperkuat pariwisata di daerah itu dengan mengarahkan warganya untuk berbudidaya lebah madu.
"Upaya ini untuk meningkatkan perekonomian masyarakat setempat," kata Asisten I Pemerintahan Kabupaten Padangpariaman, Idarussalam saat Sosialisasi Budidaya Ternak Lebah Madu di Kecamatan Batang Anai, Rabu.
Ia mengatakan budidaya lebah madu itu dikembangkan di Nagari Sungai Buluh Timur dan Nagari Kasang Kecamatan Batang Anai. Daerah itu memiliki objek wisata Sarasah dan rumah pohon.
Dengan kedua objek wisata tersebut maka wisatawan tidak saja melihat keindahan alam namun juga dapat menyaksikan budidaya lebah dan menikmati madu asli.
Karena itu pihaknya mengadakan pelatihan kepada dua kelompok budidaya lebah madu di daerah itu yang setiap kelompoknya terdiri 30 orang.
Ia mengimbau masyarakat agar tidak takut mencari modal karena pemerintah setempat akan membantu mencarinya dari berbagai pihak.
Ia menyatakan apabila budidaya ini berhasil maka akan dikembangkan ke daerah lain karena kebutuhan masyarakat terhadap madu akan terus meningkat.
Camat Batang Anai, Suhardi mengatakan kedua nagari tersebut terletak di dekat hutan lindung sehingga hutan dapat terhindar dari penebangan liar dan hasil madu lebah dapat lebih baik.
"Keberadaan budidaya pun berada di sepanjang jalan menuju objek wisata sehingga ke depan diharapkan dapat menambah jumlah wisatawan dan pendapatan masyarakat setempat," ujarnya.
Sementara itu, anggota Komisi I DPRD Kabupaten Padangpariaman, Hasan Basri mengatakan madu lebah dimanfaatkan untuk kesehatan maupun untuk kecantikan sehingga harganya mahal.
"Karena itu kita arahkan masyarakat untuk itu terlebih pemasaran madu pun tidak sulit," kata dia./f