Tanjung Kalsel (ANTARA) - Mantan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) HM Rosehan Noor Bahri berpendapat, perkembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di Tabalong mengalami pertumbuhan yang cepat.
Pendapat atau penilaian mantan orang nomor dua di provinsi yang kini berpenduduk lebih empat juta jiwa tersebar pada 13 kabupaten/kota tersebut saat berada di Tanjung, Kamis malam sehubungan peringatan ke-58 Hari Jadi (Harjad) Tabalong Tahun 2023.
Baca juga: Polres Tabalong selidiki penyebab kebakaran hanguskan belasan rumah
"Di bawah kepemimpinan Bupati Pak Anang (H Anang Syakhfiani) UMKM cepat sekali perkembangannya," ujar Rosehan yang kini Ketua Fraksi Pada Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan.
Wakil Ketua Komisi III Bidang Pembangunan dan Infrastruktur DPRD Kalsel itu menambahkan, perkembangan "Bumi Saraba Kawa" Tabalong kini jauh berbeda ketika dirinya menjadi Wagub setempat (2005 - 2010).
Menurut dia, perkembangan Bumi Saraba Kawa Tabalong terutama terlihat pada bidang infrastruktur, pendidikan dan kesehatan.
Baca juga: Kejari Tabalong tahan tersangka korupsi pembangunan RS Kelua
Namun alumnus Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM d/h Unlam) Banjarmasin itu tidak merinci perkembangan kemajuan bidang infrastruktur, pendidikan dan kesehatan di Bumi Saraba Kawa Tabalong tersebut.
Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Kick Boxing Kalsel itu hanya turut mendoakan semoga Bumi Saraba Kawa Tabalong tambah maju, apalagi berbatasan dengan Kalimantan Timur (Kaltim) yang menjadi tempat Ibu Kota Negara (IKN) baru.
Bumi Saraba Kawa Tabalong yang juga berbatasan dengan Kalimantan Tengah (Kalteng) menyimpan sumber daya alam (SDA) cukup potensial seperti minyak tanah dan "emas hitam" atau batu bara.
Saraba Kawa - motto daerah Kabupaten Tabalong berasal dari bahasa Banjar yang pengertiannya serba bisa/serba dapat pemekaran dari Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) atau Kewedanaan Amuntai (185 km utara Banjarmasin) Kalsel pada 58 tahun lalu.
Sedangkan Kabupaten Tabalong sendiri ibukotanya Tanjung (237 km utara Banjarmasin) berjuluk "kota minyak" oleh karena itu lambang daerahnya tugu dengan api menyala nan tak kunjung padam.
Puncak peringatan Harjad ke-58 Kabupaten Tabalong di kota Tanjung pada Jumat, 8 Desember 2023.
Baca juga: Bupati: Pekan Raya Tabalong bukti kebangkitan ekonomi daerah
Rosehan: UMKM Tabalong Kalsel berkembang cepat
Jumat, 8 Desember 2023 6:02 WIB
Di bawah kepemimpinan Bupati Pak Anang (H Anang Syakhfiani) UMKM cepat sekali perkembangannya,