Wali Kota Banjarbaru Muhammad Aditya Mufti Ariffin menerima Laporan Hasil Pemeriksaan atas LKPD 2022 berisi opini WTP dari Kepala Perwakilan BPK RI Kalsel Rahmadi di Banjarbaru, Rabu.
Baca juga: Pemkab Batola kembali raih WTP ke-8 kali berturut-turut
Baca juga: Pemkab Batola kembali raih WTP ke-8 kali berturut-turut
Penyerahan LHP atas LKPD 2022 juga dilakukan Kepala Perwakilan BPK RI Kalsel kepada Ketua DPRD Banjarbaru Fadliansyah disaksikan Sekretaris Daerah Said Abdullah dan Inspektur Banjarbaru Rahmat Taufik.
"Kami bersyukur pemkot meraih opini WTP ke-8 berturut-turut. Semua berkat keseriusan seluruh jajaran pemkot menyusun dan melaporkan pengelolaan keuangan sesuai aturan dan ketentuan," ujarnya.
Menurut Aditya, opini WTP itu akan menjadi motivasi bagi setiap jajaran SKPD lingkungan pemkot untuk mengelola maupun melaporkan pengelolaan keuangan secara baik dan memenuhi standar ditetapkan.
Aditya menekankan, opini WTP yang diraih bukan sebagai penghargaan melainkan kewajiban yang harus dipenuhi pemkot dalam pengelolaan keuangan mengacu aturan maupun ketentuan yang berlaku.
"Kami nilai, opini WTP ini kewajiban bukan penghargaan sehingga upaya menyajikan laporan pengelolaan keuangan dilakukan sebaik-baiknya mengacu kepada aturan dan ketentuan," ucapnya.