Banjarmasin (ANTARA) - PT Dharma Lautan Utama atau DLU memprediksi terjadi kenaikan sekitar 3% untuk jumlah penumpang di momen libur akhir tahun ini.
"Dibanding tahun lalu, kami prediksi ada kenaikan sedikit tahun ini, namun jumlahnya tidak signifikan hanya sekitar 3%," terang Kepala Cabang PT Dharma Lautan Utama Banjarmasin Anton Wahyudi, Sabtu (21/12).
Untuk itu, armada pelayaran nasional dengan pelayanan prima inipun tak menyiapkan armada kapal tambahan di libur Natal dan tahun baru kali ini.
Rute Banjarmasin ke Surabaya, masih dilayani hanya dua kapal yaitu KM Kirana IX kapasitas 1.300 penumpang dan 150 kendaraan dan KM Dharma Kartika IX berkapasitas 1.700 penumpang serta 300 unit mobil kecil.
Namun, untuk tetap memberikan kesan berbeda bagi penumpangnya, DLU menggelar beragam acara hiburan di atas kapal dengan tema "Gemerlap Tahun Baru 2020".
Rangkaiannya pun telah dilaksanakan seperti pemutaran film box office mulai 1 sampai 31 Desember 2019, hadiah ulang tahun bagi penumpang lahir di tanggal 20 sampai 31 Desember serta puncak acara di malam pergantian tahun dengan suguhan live musik dan aneka hiburan lainnya.
Selain itu, ada paket liburan ke Pulau Jawa melalui program "Dharma Holiday" untuk paket wisata ke sejumlah destinasi menarik dengan harga terjangkau.
"Segera pesan tiketnya sekarang untuk bisa menikmati liburan menyenangkan di atas kapal dengan tujuan berbagai destinasi wisata di Pulau Jawa. Untuk memudahkan pemesanan, cukup melalui online aplikasi DLU Ferry yang bisa diunduh di Google Playstore. Masyarakat bisa mengetahui jadwal keberangkatan dan ketersediaan tiket melalui handphone saja," tandas Anton.
DLU prediksi kenaikan 3% penumpang di libur akhir tahun ini
Sabtu, 21 Desember 2019 19:09 WIB
Dibanding tahun lalu, kami prediksi ada kenaikan sedikit tahun ini, namun jumlahnya tidak signifikan hanya sekitar 3%