Rektor Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Prof Ahmad Alim Bachri menyatakan pemerintah daerah (pemda) berkontribusi secara signifikan memajukan ULM mendidik sumber daya manusia (SDM) terbaik di Kalimantan Selatan (Kalsel).

"Alhamdulillah kerja sama konkret terus terjalin bersama pemerintah daerah di Kalsel, salah satunya Kabupaten Tapin," kata Ahmad melalui keterangan tertulis di Banjarmasin, Minggu.

Baca juga: ULM dan PT Inggan Karya Nusantara kembangkan pertanian dan perkebunan

Rektor ULM pun mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Tapin yang telah memberikan kepercayaan kerja sama kepada ULM. 

Menurut Ahmad, hubungan kerja sama ini juga turut mendukung pencapaian ULM sebagai salah satu kampus terbaik bersama dengan 40 perguruan tinggi top di Indonesia pada Klaster Mandiri.

Baca juga: ULM-PT Adaro salurkan beasiswa senilai Rp10 miliar pada 2023

Adapun ruang lingkup dari kerja sama dengan Pemkab Tapin, meliputi pendidikan, penelitian, peningkatan dan pengembangan kompetensi sumber daya manusia, pelatihan, pengabdian kepada masyarakat, Program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM), pengembangan bisnis serta kegiatan lain yang diperlukan dan disepakati bersama.

Sementara Bupati Tapin Arifin Arpan berharap ULM dapat terus membantu daerahnya dalam pengembangan pada segala sektor pembangunan kedepannya.

Baca juga: ULM perkuat penyelenggaraan "SAKIP" bersama tim Kemendikbudristek

Pewarta: Firman

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023