Universitas Lambung Mangkurat (ULM) dengan PT. Inggan Karya Nusantara menandatangani nota kesepahaman pengembangan bidang pertanian dan perkebunan di wilayah Kalimantan Selatan.

"Jadi fokusnya pada program ULM Merdeka Pangan sekaligus dalam rangka pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi," kata Rektor ULM Prof Ahmad Alim Bachri di Banjarmasin, Minggu.

Terdapat delapan ruang lingkup pelaksanaan kerja sama antara ULM dan PT IKN di antaranya pendidikan, penelitian, pelatihan, pengabdian kepada masyarakat, peningkatan dan pengembangan kompetensi sumber daya manusia, program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM), pengembangan bisnis serta kegiatan lain yang disepakati bersama.

Penandatanganan dilakukan bersamaan dengan kegiatan penanaman bibit jagung di Desa Sabuhur, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut.

Direktur Utama PT Inggan Karya Nusantara, Hendra Cipta Surya berharap ULM bisa membantu pihaknya dalam memajukan bidang pertanian dan perkebunan melalui para peneliti yang banyak dimiliki perguruan tinggi negeri (PTN) terbaik di pulau Kalimantan itu.

Baca juga: ULM-PT Adaro salurkan beasiswa senilai Rp10 miliar pada 2023
Baca juga: ULM perkuat penyelenggaraan "SAKIP" bersama tim Kemendikbudristek
Baca juga: Gastin Gabriel Jangkang jadi mahasiswa berprestasi ULM tahun 2023

Pewarta: Firman

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023