Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Achmad Fikry melepas rombongan bantuan kemanusiaan untuk korban gempa dan tsunami Palu, Sigi dan Donggala, dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS, dengan start dari Kantor Bupati HSS.
Ia mengatakan, mengharapkan bantuan yang diberikan bisa lebih cepat tersampaikan kepada korban, karena menurut Beliau warga di Sulawesi Tengah(Sulteng) saat ini sangat membutuhkan bantuan tersebut.
Baca juga: Tagana HSS akan berangkatkan lima relawan ke Palu
"Kami juga atas nama Pemkab dan warga HSS mendoakan semoga para korban gempa dan tsunami di Sulteng diberikan ketabahan dan kesabaran, kesehatan serta kekuatan menghadapi musibah tersebut," katanya, saat memberikan sambutan, Sabtu (6/10).
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika HSS Hendro Martono, mengatakan pengiriman bantuan ini wujud kepedulian atas sesama ditunjukkan Pemkab HSS dan masyarakat khususnya sukarelawan dari PMK/BPK di Kabupaten HSS untuk membantu warga Palu, Sigi, dan Donggala di Provinsi Sulteng.
Kepala Badan PB dan Kesbang Pol Kabupaten HSS Efran, mengatakan bantuan sementara dari Pemkab HSS tersebut berupa, mie 342 doz, biskuit 227 kaleng, selimut 130 lembar, pampers 14 doz, pakaian layak pakai 363, susu sachet 10 doz, sarden 2 doz, pembalut 33 doz.
Baca juga: Pemkab HSS Salurkan Bantuan Korban Bencana Alam
"12 orang sukarelawan dari PMK/BPK se Kabupaten HSS ditugaskan mengangkut barang-barang tersebut ,dengan angkutan tiga buah truck dan dua mobil operasional, dengan tujuan pengiriman ke posko Induk bantuan kemanusiaan di Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim)," katanya.
Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati HSS Syamsuri Arsyad, Ketua DPRD Kabupaten HSS H Akhmad Fahmi, Ibu Ketua TP PKK Kabupaten HSS Hj Isnaniah A Fikry, dan para kepala SKPD di lingkup Pemkab HSS.
Fikry harapkan bantuan bisa lebih cepat sampai
Sabtu, 6 Oktober 2018 22:05 WIB
P2 orang sukarelawan dari PMK/BPK se Kabupaten HSS ditugaskan mengangkut barang-barang tersebut ,dengan angkutan tiga buah truck dan dua mobil operasional, dengan tujuan pengiriman ke posko Induk bantuan kemanusiaan di Balikpapan, Kalimantan Timur (K