Marabahan, (Antaranews Kalsel) - Bupati Barito Kuala, Kalimantan Selatan Hj Noormiliyani AS melakukan pemukulan beduk menandai pelepasan Lomba Mobil Hias dan Takbiran Malam Idul Fitri 1439 Hijriyah, Kamis (14/6) malam.
Parade malam takbiran yang sangat dinanti-nantikan masyarakat Kota Bahalap itu diikuti oleh puluhan peserta, bahkan lomba juga diikuti ratusan pengedara roda dua yang turut berkonvoi dari belakang peserta.
Para peserta yang dilepas Bupati Hj Noormiliyani, Wakil Bupati H Rahmadian Noor, para forkopimda, Sekda Supriyono, para pimpinan organisasi wanita, dan para pimpinan SKPD ini mengitari kawasan Kota Marabahan mulai depan Polres Batola, Jalan Putri Junjung Buih, Hadariah, Sudirman, Kartini, AES Nasution, Basuki Rahmat, Jl Tugu dan finish di halaman Kantor Bupati.
Dengan berbusana muslim sembari mengumandangkan takbir diiringi tatabuhan rebana dan alat musik dari perabotan dapur seperti piring, panci, sendok, botol, dan lain-lain ini mendapat penilaian para dewan juri.
Dari hasil penilian yang dilakukan meraih terbaik I dari BRI Cabang Marabahan, terbaik II Group Maulid Habsyi Karamallahu Wajhah, terbaik III Mushalla Darul Muttaqin, harapan I sinoman hadrah Al-Karamah Kelurahan Ulu Benteng, harapan II Mesjid Nurul Anwar, dan harapan III Distan TPH.
Para pemenang diberikan hadiah uang yang besarnya bervariasi dan seluruh peserta diberikan uang pembinaan masing-masing Rp250 ribu.
"Pawai takbiran bisa digelar dengan nuansa baru seperti lomba klotok hias atau apa yang dikemas dalam ajang Bupati Cup dan lainnya agar masyarakat tidak bosan serta menambah khasanah hiburan," ujar Bupati Batola Hj Noormiliyani AS.
Dikesempatan itu mantan Ketua DPRD Provinsi Kalsel menyampaikan permohonan maaf dan selamat Idul Fitri atas nama pribadi dan keluarga sekaligus menyampaikan undangan open house kepada masyarakat yang digelar pelaksanaan setelah Shalat Id.
Isteri mantan Bupati Batola H Hasanuddin Murad itu juga berharap masyarakat Batola dapat menumbuhkan berbagai amalan kebajikan yang telah dikerjakan selama Ramadhan terutama semangat kepedulian terhadap sesama, terlebih terhadap kaum dhuafa yang kurang beruntung.