Banjarmasin, (AntaranewsKalsel) - Bupati Tanah Laut, Kalimantan Selatan, H Bambang Alamsyah di Pelaihari, melepas kegiatan karnaval budaya dan jalan sehat dalam rangka memperingati HUT RI Ke 71 di kota setempat.
"Kegiatan itu dilaksanaan sebagai acara rangkaian peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia," ucapnya, Minggu.
Acara tersebut dilakukan di halaman Balai Desa Batu Mulya, Kecamatan Panyipatan, Kabupaten Tanah Laut.
Dia juga mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh warga itu merupakan bentuk syukur dan kecintaan kepada bangsa dan negara.
Orang nomor satu di Kabupaten Tanah Lau itu mengajak semua elemen masyarakat untuk mengisi kemerdekaan dengan hal yang positif dengan membangun Indonesia dan Tanah Laut agar lebih maju dan berkarakter.
"Saya mengaku sangat bergembira dengan kegiatan yang dilaksanakan oleh warga Desa Batu Mulya dalam memeriahkan HUT RI ke 71," tuturnya.
Untuk diketahui, dalam acara itu turut hadir Camat Panyipatan Gusti Sofwan Hadi, Pimpinan Pondok Pesantren Miftahul Ulum Ustadz Zainal Abidin dan Kepala Desa Batu Mulya Masduki.
Acara jalan sehat dan karnaval budaya itu di ikuti sekitar 700 peserta yang berasal dari pelajar dan warga Desa Batu Mulya.
Selepas acara tersebut dilanjutkan dengan adanya pagelaran kesenian daerah seperti Reok Ponorogo dan hiburan rakyat lainnya.