Tanjung (ANTARA) - Kesatuan Pengelolaan Hutan Kabupaten Tabalong melakukan program kemitraan kehutanan dengan masyarakat di sekitar hutan untuk mengembangkan budidaya kopi.
Kepala Seksi Pemanfaatan Hutan Ahmad Aidil Fahruraji mengatakan program kemitraan dilaksanakan di Desa Santuun Kecamatan Muara Uya seluas 20 hektare.
Baca juga: Pemkab HST tingkatkan ekonomi UMKM melalui "Murakata Coffee Festival"
"Ijin kemitraan kehutanan di Desa Santuun seluas 100 hektare namun baru dilaksanakan sekitar 20 hektare dengan melibatkan kelompok tani lokal," jelas Aidil di Tabalong, Selasa.
Warga sekitar hutan produksi Desa Santuun yang tergabung dalam kelompok tani Gunung Batuah ini mengembangkan kopi jenis robusta dan librika.
KPH Tabalong gandeng masyarakat kembangkan kopi
Selasa, 11 April 2023 11:00 WIB