Tapin (ANTARA) - Persatuan Sambo Indonesia (Persambi) Kabupaten Tapin di hari ketiga laga Porprov Kalimantan Selatan XI telah berhasil melampaui target koleksi emas, total sementara, Rabu, (9/11/2022) lima emas.
"Telah kita lampaui satu emas dari target empat. Harapannya kalau bisa kita tambahan lagi, di sisa laga, ada combat putri dan sport putra, terus beregu combat putri dan beregu sport putra," ujar Pelatih Persambi Tapin Muhammad Fuad di Kandangan, Rabu.
Tentunya, kata Fuad, rasa optimis meraih juara harus ditanamkan. Dengan tujuan, memberikan semangat tanding kepada seluruh atlet dan pada ujungnya pengalaman Porprov bisa memajukan kualitas cabang olahraga (cabor) sambo di Kalsel.
"Tidak hanya untuk Tapin, semangat di sisa laga ini harusnya berlaku untuk seluruh daerah yang ikut Porprov Kalsel," ujar pekerja di PDAM Tapin itu.
Apalagi, jelas dia, tiga hari ini adalah momentum bersejarah bagi Persambi di Kalsel mengingat tahun ini adalah Porprov pertama untuk cabor sambo.
"Semua atlet sambo yang bertanding di Porprov ini bisa saya bilang adalah pelaku sejarah untuk Persambi Kalsel di masa akan datang. Maka dari itu, kita antusias meskipun dengan segala keterbatasan," ungkapnya.
Hasil Sambo Tapin hari ini emas di nomor 64 kg sport (Roni Normansyah), emas untuk sport 71 kg (Rahmansyah), kemudian perak di kelas 50 kg combat (Nella Bur Azizah), perak di kelas 54 kg combat (Zahra), perak untuk 49 kg sport (Akhmad Safi'i). Sedangkan perunggu ada dua, Adam Mukmin di kelas 58 kg sport dan Kholisih di 44 kg combat.
"Total medali kita selama tiga hari ini ; emas lima, perak lima dan perunggu 12," ujarnya.