Barabai (ANTARA) - Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS), H. Achmad Fikry menghadiri ekspose tahapan pelaksanaan Pembangunan Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan kabupaten atau kota yang dilaksanakan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan HSS, di Aula Ramu Setda HSS.
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan HSS, Hubriansyah, di Kandangan, Selasa (15/3), mengatakan sesuai berita acara penetapan pemenang hasil pemilihan penyedia Jasa Kontruksi, paket pekerjaan Pembangunan Gedung Perpustakaan tersebut yaitu Perusahaan CV. Dea Hutama.
"Rencana awal pembangunan gedung layanan perpustakaan ini diperkirakan membutukan waktu sekitar sepuluh bulan," katanya, dalam keterangan.
Baca juga: Bupati HSS : Temu teknis penyuluh untuk tingkatkan kualitas pelayanan petani
Dijelaskan dia, dalam ekpose yang dilakukan kontraktor penyedia jasa memaparkan metode dan proses pelaksanaan proyek pembangunan tersebut dengan tujuan menyerap aspirasi dan masukan-masukan, agar pada pelaksanaan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
Banyak mendapat masukan, sehingga kegiatan dari penyedia terhadap pembangunan tersebut nantinya dapat memperhatikan semua sektor agar tidak terjadi kendala atau hal-hal yang tidak seharusnya dilakukan.
Harapannya gedung perpustakaan tersebut bisa memiliki bangunan yang megah, dan agar mempunyai daya tarik dalam rangka mencerdaskan masyarakat memanfaatkan fasilitas perpustakaan tersebut.
"Lokasi pembangunan gedung terletak di Kelurahan Kandangan Barat (Parincahan), Kecamatan Kandangan, tepatnya depan ST Qurrata' A'yun. Dipilihnya lokasi tersebut juga berkenaan struktur tanah yang kuat untuk dilaksanakan pembangunan," katanya.
Baca juga: Aksi penanaman pohon SMKN 1 Kandangan untuk rehabilitasi lahan
Bupati HSS, H Achmad Fikry, mengatakan agar memaksimalkan waktu, menentukan titik-titik kritis, menentukan waktu kedatangan bahan bangunan cermat, memaksimalkan tenaga kerja daerah, pembelian bahan bangunan agar roda perekonomian di HSS terus berputar.
Ia juga berharap kepada konsultan pengawas untuk benar-benar serius dalam melakukan pengawasan dengan baik dan cermat untuk setiap tahapan proses pembangunan tersebut.
"Mudah-mudahan akan berdiri dengan megah, sebuah bangunan yang membanggakan masyarakat Kabupaten HSS, " katanya.
Turut hadir, Kepala Inspektorat HSS, Rusmajaya, Kepala BPKPD, H. Nanang FMN, Kepala Bappelitbangda, M. Arliyan Syahrial, para pejabat terkait lainnya, serta kontraktor penyedia jasa, konsultan pengawas, serta pihak terkait lainnya.
Pembangunan perpustakaan HSS butuh waktu 10 bulan
Selasa, 15 Maret 2022 21:44 WIB
Memaksimalkan waktu, menentukan titik-titik kritis, menentukan waktu kedatangan bahan bangunan cermat, memaksimalkan tenaga kerja daerah, pembelian bahan bangunan agar roda perekonomian di HSS terus berputar,