Banjarmasin, (Antaranews Kalsel) - Ibnu Hajar atau Haderi asal Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan, dianggap warga setempat sebagai pahlawan kemerdekaan.
Karena Ibnu Hajar bersama dengan Brigjen Hasan Basri dan tokoh pejuang lainnya terlibat sebagai orang penting di daerah ini, kata Dosen Fisif Unlam Banjarmasin Taufik Arbain, Selasa.
Ibnu Hajar dinilai banyak bergerak di medan pertempuran maupun deplomasi politik, katanya saat dialog Sejarah Banjar yang bertema "Perjuangan Brigjen Hasan Basri dan Ibnu Hajar dari Perespektif Sejarah dan Politik" yang diselenggarakan DPW Sentral Informasi Rakyat (SIRKAL) Kalsel./e