Kandangan (ANTARA) - Camat Daha Utara, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Taufiqurrahman, menyampaikan pihaknya bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Daha Utara melakukan patroli perairan, khususnya memantau kondisi terkini penutupan wisata Kalang Hadangan, Desa Pandak Daun.
Ia mengatakan, saat partroli terpantau ada kapal dengan muatan berlebih sedang menuju lokasi obyek wisata kerbau rawa Kalang Hadangan yang telah ditutup selama Pandemi COVID-19, namun telah balik kanan atau kembali.
Baca juga: Video - Wisata Kalangan Hadangan Pandak Daun ditutup selama pandemi COVID-19
"Kemungkinan mereka tidak mengetahui tentang informasi penutupan tempat wisata tersebut, Alhamdulillah sudah bisa diarahkan untuk kembali pulang," katanya, dalam keterangan, Senin (22/6).
Dijelaskan dia, penutupan tempat wisata tersebut semata-mata untuk kepentingan bersama, selain itu juga sebagai bentuk Komunikasi, Informasi dan Edukasi bagi masyarakat akan pentingnya pencegahan penularan COVID-19.
Upaya ini sejalan dengan apa yang dilakukan tim Relawan COVID-19 di Kecamatan Daha Utara, agar masyarakat semakin sadar untuk mentaati dan mematuhi protokol kesehatan.
Baca juga: Bengkel Daha, Belah Paikat produksi wastafel portable dengan pedal
Kapolsek Daha Utara IPDA Syabana, mengatakan patroli bersama Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Daha Utara bersama para relawan ini merupakan patroli rutin yang dilaksanakan.
"Patroli rutin di perairan yang merupakan wilayah hukum Polsek Daha Utara, dengan dilaksanakannya patroli ini diharapkan bisa mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan di wilayah Daha Utara, dan wilayah Daha tetap kondusif dan terkendali," katanya.
Camat Daha Utara : Patroli perairan termasuk pantau penutupan wisata Kalang Hadangan
Senin, 22 Juni 2020 22:00 WIB
Saat partroli terpantau ada kapal dengan muatan berlebih sedang menuju lokasi obyek wisata yang telah ditutup selama Pandemi COVID-19, namun telah balik kanan atau kembali,