Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memasukkan Ruai Rindu Meratus Kabupaten Tapin Provinsi Kalimantan Selatan sebagai salah satu acara dari 110 kegiatan Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024.
"Sebanyak 110 kegiatan ini akan menjadi event dunia yang menggerakkan perekonomian kita dan meningkatkan kesejahteraan bangsa," ungkap Sandiaga melalui keterangan tertulis diterima di Rantau, Kabupaten Tapin, Sabtu malam.
Baca juga: BP Geopark Meratus kenalkan warisan bumi di Kampung Dayak Tapin
Sandiaga menginginkan 110 kegiatan KEN 2024 ini dapat lebih kuat mendongkrak pergerakan ekonomi dibandingkan 2023.
"Pada 2023, kunjungan wisman 10,41 juta, kunjungan wisatawan nusantara 749,11 juta. Sub sektor pertunjukan tumbuh pesat," ungkapnya.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo mengatakan agar semua kegiatan 110 dari seluruh Indonesia ini dapat menjadi magnet bagi wisatawan dalam negeri dan manca negara untuk datang ke berbagai destinasi wisata menikmati kekayaan alam hingga menikmati atraksi-atraksi budaya Indonesia.
"Saya mengapresiasi, 110 KEN yang secara konsisten mempromosikan keindahan destinasi wisata, dan keunikan budaya bangsa kita," kata Presiden Jokowi saat meluncurkan KEN 2024.
Baca juga: Ruai Rindu Meratus pamerkan alam dan budaya Dayak Meratus
Jokowi meyakini kerja sama seluruh pihak pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia akan terus maju dan memberikan untung kepada rakyat Indonesia.
Diketahui, Ruai Rindu Meratus merupakan sebuah kegiatan yang dibangun komunitas pemuda di Kabupaten Tapin dengan menyuguhkan keindahan alam hingga budaya Dayak Meratus di kawasan strategis nasional Bendungan Tapin.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024
"Sebanyak 110 kegiatan ini akan menjadi event dunia yang menggerakkan perekonomian kita dan meningkatkan kesejahteraan bangsa," ungkap Sandiaga melalui keterangan tertulis diterima di Rantau, Kabupaten Tapin, Sabtu malam.
Baca juga: BP Geopark Meratus kenalkan warisan bumi di Kampung Dayak Tapin
Sandiaga menginginkan 110 kegiatan KEN 2024 ini dapat lebih kuat mendongkrak pergerakan ekonomi dibandingkan 2023.
"Pada 2023, kunjungan wisman 10,41 juta, kunjungan wisatawan nusantara 749,11 juta. Sub sektor pertunjukan tumbuh pesat," ungkapnya.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo mengatakan agar semua kegiatan 110 dari seluruh Indonesia ini dapat menjadi magnet bagi wisatawan dalam negeri dan manca negara untuk datang ke berbagai destinasi wisata menikmati kekayaan alam hingga menikmati atraksi-atraksi budaya Indonesia.
"Saya mengapresiasi, 110 KEN yang secara konsisten mempromosikan keindahan destinasi wisata, dan keunikan budaya bangsa kita," kata Presiden Jokowi saat meluncurkan KEN 2024.
Baca juga: Ruai Rindu Meratus pamerkan alam dan budaya Dayak Meratus
Jokowi meyakini kerja sama seluruh pihak pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia akan terus maju dan memberikan untung kepada rakyat Indonesia.
Diketahui, Ruai Rindu Meratus merupakan sebuah kegiatan yang dibangun komunitas pemuda di Kabupaten Tapin dengan menyuguhkan keindahan alam hingga budaya Dayak Meratus di kawasan strategis nasional Bendungan Tapin.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024