Badan Pengelola Geopark Meratus mengenalkan warisan bumi saat fun camping pada acara Ruai Rindu Meratus di Kampung Dayak Piani, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.

Sekretaris BP Geopark Meratus Dewi Kartika Sari mengungkapkan peserta kemping tersebut antusias mengikuti sosialisasi dan diskusi tentang warisan bumi yang digagas pemuda di wilayah strategis nasional Bendungan Tapin tersebut.

“Kita ucapkan terima kasih banyak kepada Ruai Rindu Meratus yang telah mengundang BP Geopark Meratus ini. Di mana daerah Tapin ini merupakan salah satu destinasi dari Geopark Meratus,” ujar Dewi di Tapin, Selasa.

Baca juga: Ruai Rindu Meratus pamerkan alam dan budaya Dayak Meratus

Selain mengenalkan Geopark Meratus, Dewi mengungkapkan pihaknya memaparkan potensi wilayah pegunungan Meratus dan budaya masyarakat Dayak selama tiga hari di acara Ruai Rindu Meratus.

“Kami sudah melihat bagaimana kebudayaan, alamnya, keindahannya. Kami harap bisa dikembangkan lagi, tak hanya untuk Kalimantan Selatan, namun juga untuk nasional hingga internasional,” ungkap Dewi.

Pada kesempatan tersebut, Dewi juga mengajak seluruh peserta dan masyarakat adat agar bisa mengembangkan dan tetap menjaga alam.

“BP Geopark Meratus berharap dan akan membantu agar masyarakat bisa berkembang dan menjaga alam,” ucap Dewi.

Baca juga: Bupati Tapin senang Ruai Rindu Meratus promosikan wisata melalui Sumpah Pemuda

Kapten Tim Ruai Rindu Meratus Hendra Gunawan mengatakan gerak langkah BP Geopark Meratus dalam upaya memuliakan warisan bumi dan memberikan dampak positif terhadap masyarakat selaras dengan salah satu tujuan besar kelompok pemuda Tapin ini.

“Materi yang dibawakan pihak BP Geopark Meratus cukup keren dan membuka wawasan peserta, dan yang lebih keren yakni membuka wawasan masyarakat adat di sini,” ujarnya.

Hendra mengungkapkan alasan mengundang dan melibatkan BP Geopark Meratus pada kegiatan yang ketiga kali ini diharapkan bisa berkelanjutan dan terjalin kolaborasi yang lebih serius untuk kemajuan wilayah masyarakat Dayak Meratus di Kecamatan Piani.

“Kita mau selesai event ini dapat terjalin aksi aksi kolaborasi dengan BP Geopark Meratus, khusus untuk wilayah kawasan Meratus di Kabupaten Tapin,” ujarnya.

Baca juga: Hidden Of Tapin tampilkan owa dan enggang endemik Kalimantan di film dokumenter

Pada acara yang masuk "calender of event” Kalimantan Selatan ini turut menampilkan acara hiburan yang diisi seniman ternama Kalimantan, yakni Uyau Moris, acara ritual adat masyarakat Dayak Meratus Tapin hingga upacara sumpah pemuda.


Video:

 

Pewarta: M Fauzi Fadillah

Editor : Taufik Ridwan


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023