Wakil Wali Kota Banjarbaru Wartono meminta pemuda mampu memberi kontribusi bagi pembangunan kota terutama dukungan terhadap setiap program maupun kegiatan yang disiapkan pemerintah kota.
 
"Kami meminta pemuda baik yang tergabung dalam organisasi maupun profesi memberikan kontribusi bagi pembangunan yang direncanakan dan dilaksanakan pemkot," ujarnya di Banjarbaru, Sabtu malam.
 
Pernyataan itu disampaikan Wartono pada halal bihalal bersama DPD KNPI Banjarbaru sekaligus dialog pemuda yang diikuti Wakil Ketua DPRD, perwakilan Forkopimda dan sejumlah pimpinan SKPD.
 
Ia mengatakan, kemajuan dan keberhasilan pembangunan yang dicapai tidak terlepas dari kolaborasi pemerintah dan seluruh komponen masyarakat, termasuk peran generasi muda di dalamnya.
 
"Harapan kami, dukungan dan kerja sama seluruh pihak terus terjalin hingga terwujud komitmen yang saling bersinergi mewujudkan visi Kota Banjarbaru Maju, Agamis dan Sejahtera," ucapnya.
 
Ketua KNPI Banjarbaru Gt M Adam Maulana mengatakan, dialog yang dibungkus dalam halal bihalal ini menjadi momentum mewujudkan kontribusi yang siap diberikan oleh kalangan pemuda di Banjarbaru.
 
"Sesuai tema dialog yakni dengan semangat kepemudaan mewujudkan status Kota Layak Pemuda menuju Banjarbaru Juara melalui berbagai sisi yang berkaitan kemajuan bidang kepemudaan dan lainnya," sebut dia.
 
Baca juga: Sekda harapkan DDI tingkatkan mutu dakwah di Banjarbaru
Baca juga: Wali Kota sampaikan pembenahan pendulangan intan Cempaka ke Menteri Parekraf
 

Pewarta: Yose Rizal

Editor : Mahdani


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022