Kandangan, (Antaranews Kalsel) - Hasil perhitungan cepat dari beberapa pihak, seperti Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hulu Sungai Selatan (HSS) untuk kemenangan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut dua H Achmad Fikry-Syamsuri Arsyad mendapat tanggapan positif dari banyak kalangan, termasuk tokoh masyarakat HSS H Rafie Muhtar.
Ia mengatakan, hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) membuktikan masyarakat HSS mampu wujudkan pesta demokrasi secara bersih dan demokrasi, tak terpengaruh isu-isu negatif, selebaran yang berseliweran atau pun praktik politik namun tetap pada pendirian.
Baca juga: Nanang Buya berkomitmen wujudkan Pilkada bersih dan kondusif
"Masyarakat kita sudah cerdas dalam memilih pemimpin idaman lima tahun mendatang, mereka benar-benar mencermati visi misi masing-masing calon dan figur yang dianggap mampu memegang amanah," katanya, saat memberikan keterangan pers, bertempat dikediamannya, Kandangan, Rabu(27/6) sore.
Dijelaskan dia, walaupun hasil perhitungan sementara tersebut sudah diketahui secara, namun tetap menunggu hasil resmi yang akan diumumkan oleh KPU setempat dan menjaga kerukunan dan menjauhi perselisihan karena Pilkada HSS.
Menjaga silaturrahmi atau pun bermedia sosial secara bijak, jangan saling cela serta telah bergembira dengan kemenangan, perlu saling menghargai baik, sehingga suasana kekeluargaan dan kondusif senantiasa terjaga.
Baca juga: Video : Tim Sehati Cinta HSS minta Panwas tindak lanjuti selebaran gelap
Akan lebih baik untuk membuat tanggapan dan komentar tentang Pilkada dengan santun dan menyejukkan, sesuai tuntunan dari para alim ulama dalam mempererat Ukhuwah Islamiah dan bersatu kembali membangun daerah setelah Pilkada.
"Kepada pasangan Fikry-Syamsuri Arsyad yang terpilih dari suara masyarakat HSS, diharapkan dapat memimpin Kabupaten HSS menjadi makin maju dan sejahtera baik di dunia akhirat," katanya.
Video : Masyarakat HSS buktikan mampu wujudkan Pilkada bersih
Kamis, 28 Juni 2018 1:23 WIB
Masyarakat kita sudah cerdas dalam memilih pemimpin idaman lima tahun mendatang, mereka benar-benar mencermati visi misi masing-masing calon dan figur yang dianggap mampu memegang amanah,