Batulicin (Antaranews Kalsel) - Perseroan Terbatas Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, siap melayani pembelian tiket kapal laut secara "online" untuk memudahkan pelayanan para calon penumpang kapal.
Kepala PT Dharma Lautan Utama Cabang Batulicin, Shaleh, di Batulicin, Rabu, mengatakan program "e-boarding" atau layanan pembelian tiket secara "online" baru tahun pertama dilaksanakan seluruh cabang di Indonesia yang diluncurkan di Jakarta beberapa waktu lalu.
"Dalam Program ini calon penumpang kapal lebih dipermudah mereka bisa memesan tiket sesuai dengan jadwal dan tujuan dengan mengunakan telepon android" melalui aplikasi delivery," katanya.
Ia mengatakan, layanan ini sebagai salah satu upaya PT DLU dalam meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi penumpang kapal laut tanpa harus mendatangi ke kantor pelayaran saat hendak membeli tiket kapal atau melihat jadwal keberangkatan kapal.
Dijelaskan, program tersebut dinilai mampu mempercepat pelayanan bagi para calon penumpang untuk mendaptkan tiket selain itu juga data manifest penumpang antara PT DLU dan pihak agen kapal akan sama.
Layanan "e-boarding" merupakan layanan "check-in" yang sangat mudah bagi penumpang kapal laut dimana mereka cukup membawa tiket saat akan masuk ruang tunggu sehingga penumpang kapal tidak perlu menunggu petugas membuatkan bukti "check-in" secara manual, cukup melalui "scan barcode" yang ada di tiket, maka bukti "check-in" otomatis tercetak.
Selain menerapkan pelayanan tiket sistem "Online" PT DLU menyiapkan tiga unitkapal untuk mengantisipasi adanyta keloncakan penumpang dari pelabuhan Samudra Batulicin-Surabaya, Batulicin-Makasar dan sebaliknya.
Tiga unit kapal tersebut di antaranya KM Setya Kencana IX dan KM Dharma Kartika IX melayani rute Batulicin-Surabaya, sedangkan KM Dharma Fery III Melayani rute Batulicin-Makasar dan sebaliknya. Kapal tersebutmerupakan Kapal baru milik PT DLU, dan sebelumnya DLU Cabang Batulicin mengoperasionalkan kapal lama yakni KM Kirana dan KM Kirana IX.
"DLU Cbang Batulicin setelah mendapat ganti kapal baru dioperasikan di Pelabuhan Samudra maka kapal yang sudah lama di pindah ke Pekabuhan Trisakti Banjaramasin untuk melayani rute Banjarmasin-Surabaya," tuturnya.