Banjarbaru (Antaranews Kalsel) - Sebanyak 4.007 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, lancar mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer hari pertama dan kedua.
Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Kota Banjarbaru Alamsyah di Banjarbaru, Selasa mengatakan, seluruh peserta UN
berbasis komputer merupakan siswa SMP dan MTs baik negeri maupun swasta.
"Peserta UNBK yang mengikuti ujian selama empat hari itu terdiri dari 2.637 siswa SMP baik negeri maupun swasta dan 1.370 siswa MTs yang seluruhnya madrasah swasta," ujarnya.
Ia mengatakan, peserta mengikuti UNBK baik secara mandiri di sekolahnya sendiri maupun bergabung di sekolah lain yang memiliki komputer lebih lengkap sehingga bisa melaksanakan ujian.
Disebutkan, sekolah penyelenggara UNBK SMP secara mandiri berstatus negeri dan swasta masing-masing tujuh sekolah, sedangkan MTs juga ada yang mandiri dan gabungan di sekolah lain.
"Kami meminjam sekolah lain yang memiliki komputer lebih lengkap untuk dijadikan tempat pelaksanaan UNBK sehingga peserta ujian bisa digabung di sekolah itu," ungkapnya.
Menurut dia, sekolah yang dipinjam menjadi tempat penyelenggara UNBK gabungan yakni SMA Negeri 1 dan SMKN 1 dan SMKN 2 serta SMK Bakti Bangsa yang memiliki komputer lengkap.
"Peserta yang melaksanakan UNBK di SMA Negeri 1 yakni siswa SMP Negeri 11, sedangkan peserta sekolah lainnya ikut menumpang ujian di SMKN 1, SMKN 2 dan SMK Bakti Bangsa," sebutnya.
Dijelaskan, pelaksanaan UNBK dibagi dalam 3 sesi tetapi ada juga sekolah yang jumlah siswanya sedikit sehingga hanya menyelenggarakan ujian dalam dua atau hanya satu sesi.
"Sekolah yang siswanya banyak melaksanakan ujian dalam 3 sesi dalam satu hari, sejak pagi hingga sore hari, tetapi ada juga sekolah yang satu sesi karena siswanya sedikit," ujarnya.
Dikatakan, hari kedua pelaksanaan ujian, Selasa (24/4) untuk mata pelajaran Matematika tidak mengalami hambatan sehingga seluruh peserta bisa mengikuti ujian dengan lancar dan tenang.
"Hari kedua ujian lancar, sama sekali tidak ada hambatan, hanya hari pertama yang terjadi gangguan akibat server mati dan terjadi di seluruh Indonesia tetapi bisa diatasi," katanya.
4.007 siswa SMP Banjarbaru lancar ikut UNBK
Rabu, 25 April 2018 7:24 WIB
Kami meminjam sekolah lain yang memiliki komputer lebih lengkap untuk dijadikan tempat pelaksanaan UNBK sehingga peserta ujian bisa digabung di sekolah itu