Barabai (ANTARA) - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Hulu Sungai Tengah (HST) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menerima penghargaan sebagai pengawas partisipatif dari Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) setempat.
"Kami memberikan penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kepada PWI HST beserta jajaran karena telah berkontribusi menyukseskan pengawasan pemilu di HST," kata Ketua Bawaslu HST Nurul Huda di Barabai, Hulu Sungai Tengah, Rabu.
Baca juga: Polres HST bagikan takjil dan buka bersama perkuat sinergi dengan media
Nurul mengungkapkan, dalam pelaksanaan pemilu ini, rekan-rekan PWI HST telah menjadi salah satu mitra stategis baik dalam pemberitaan, berbagi informasi serta memberikan berbagai masukan demi terselenggaranya pemilu damai dan bermartabat.
Kemudian, berkat pemberitaan yang informatif dan edukatif juga, berbagai lapisan masyarakat aktif dalam membantu kinerja bawaslu melakukan pengawasan.
"Mungkin penghargaan ini nilainya tidak seberapa, tapi yang kita harapkan sinergi yang telah terjalin dengan baik ini dapat terus berlanjut," harapnya.
Sementara itu, Ketua PWI HST Syarifuddin berterimakasih kepada Bawaslu HST yang telah memberikan penghargaan tersebut.
Ia juga mengapresiasi kinerja Bawaslu yang begitu aktif dan tanggap, baik dalam komunikasi untuk pemberitaan, pelibatan berbagai kegiatan pengawasan maupun dalam menerima berbagai laporan.
"Komunikasi yang baik ini merupakan kunci untuk sama-sama kita bisa melakukan pengawasan dalam tiap tahapan proses pemilu, semoga kolaborasi ini terus berlanjut ke depannya," terangnya.
Baca juga: Buka puasa bersama Manajemen PT AGM-Forum Media HSS perkuat sinergitas
Penyerahan penghargaan itu juga dibalut dengan kegiatan evaluasi pengawasan penyelenggaraan pemilihan partisipatif pemilih pemuda sekaligus ngabuburit pengawasan di Aula Hotel Darul Istiqamah Barabai.