Kandangan (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) H Hermansyah didampingi Sekretaris Daerah HSS H Muhammad Noor, menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah.
Kegiatan ini digelar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) HSS bersama Yayasan Masjid Agung Taqwa Kandangan, di Ruang Utama Masjid Taqwa Kandangan.
"Saya mengajak seluruh masyarakat HSS untuk mengambil inspirasi, dari kehidupan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari," katanya saat memberikan sambutan, mengutip pers release Diskominfo HSS, di Kandangan, Kamis.
Baca juga: Bupati HSS: Islamic Center jadi pusat syiar Islam
Dijelaskan dia, sebagai umat pengikut ajaran Rasulullah SAW dan tugas setiap individu agar bisa meneruskan cahaya kebijaksanaan dan kebaikan yang telah diberikan oleh Nabi Muhammad SAW kepada dunia ini.
Peringatan Maulid Nabi SAW ini bukan hanya perayaan agama, tetapi juga momen penghormatan dan persatuan di antara masyarakat di Kabupaten HSS.
"Semoga semangat cinta, kedamaian, dan keberkahan yang terpancar dari peringatan ini membimbing langkah-langkah menuju masa depan yang lebih baik," ujarnya.
Ia mengungkapkan bahwa dirinya sudah berjalan hampir sebulan sejak dilantik tanggal 20 September 2023 oleh Gubernur Kalsel, menggantikan kepemimpinan Bupati HSS dan Wakil Bupati HSS Periode 2018-2023.
Baca juga: Bupati HSS serukan umat muslim makmurkan masjid
Dan tak lupa mengajak semua yang hari agar berdoa bersama agar Allah SWT senantiasa membimbing dan memudahkan usaha dan kerja keras bersama, dalam melanjutkan dan meningkatkan pembangunan di Kabupaten HSS.
Kegiatan tersebut ditutup dengan tausiyah tentang kelahiran dan perjalanan kehidupan Nabi Muhammad SAW, disampaikan KH Ahmad Supian Albanjary dari Kota Banjarmasin.
Turut hadir, para alim ulama, Ketua MUI HSS, tokoh agama, Qori Al-Qur’an, Qori Barjanzi, Bupati HSS Periode 2013-2023 H Achmad Fikry, kepala OPD, Camat Kandangan, Ketua MUI Kecamatan Kandangan beserta pengurus dan para jemaah masjid Agung Taqwa Kandangan.