Fikry bersama TGH Ahmad Syairazi dan unsur Forkopimda sempat meresmikan Islamic Center KH Darham Hidayat dan Masjid Nurul Hidayah di Desa Karasikan, Kecamatan Sungai Raya.
"Keberadaan Masjid Nurul Hidayah akan menjadi titik awal perkembangan Komplek Islamic Center KH. Darham Hidayat untuk menjadi salah satu pusat syiar Islam di daerah kita," kata Fikry berdasarkan keterangan tertulis di Kandangan, Kabupaten HSS, Sabtu.
Fikry mengharapkan Komplek Islamic itu semakin berkembang dengan bangunan yang diisi berbagai kegiatan keagamaan untuk menambah semarak dan keberkahan.
Tak lupa, Fikry juga mengharapkan agar bangunan Masjid Nurul Hidayah dijaga dengan baik, seperti penerangan, ketersediaan air, dan kebersihan masjid.
Baca juga: Bupati HSS serukan umat muslim makmurkan masjid
"Semoga kehadiran masjid ini memberikan berkah bagi daerah yang kita cintai, Bumi Rakat Mufakat, HSS tercinta," ujarnya.
Tak lupa, Fikry mengucapkan pamit sebagai Bupati HSS yang akan berakhir pada 19 September 2023, serta berterima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pembangunan.
Sebelumnya, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) HSS Teddy Soetedjo mengatakan pembangunan Islamic Center dilaksanakan sejak 2018 sesuai dengan agenda RPJMD 2018-2023.
“Demi mewujudkan Kabupaten HSS yang sejahtera dunia akhirat, maka dibuat master plan kawasan Islamic Center terpadu dan representatif,” ujar Teddy.
Baca juga: Wabup HSS buka training kaderisasi imam dan muazin se-Padang Batung
Pada 2018, Pemkab HSS membuat dokumen master plan, kemudian pembuatan dokumen amdal pada 2019, selanjutnya pembangunan sekretariat MUI sebesar Rp4,7 miliar dan dilanjutkan pembangunan tiang pancar sekitar Rp10 miliar.
Lalu, bangunan utama menghabiskN Rp51 miliar (2020), pembangunan selasar Rp9 miliar (2022) dan pembangunan jalan masuk Rp4 miliar (2023).
“Hingga sampai saat pembangunan pembangunan Islamic Center total anggaran yang digunakan mencapai Rp74 miliar,” ujar Tedy.
Rangkaian acara dilanjutkan ceramah agama oleh TGH Ahmad Syairazi, pimpinan Pondok Pesantren Dalam Pagar kandangan, di mana Guru Syairazi memberikan inspirasi dan arahan spiritual kepada para hadirin, membawa nuansa kehangatan dan kedamaian.