New York (ANTARA) - Dolar AS menguat terhadap sekeranjang mata uang utama lainnya pada akhir perdagangan Senin (Selasa pagi WIB) setelah pemerintah Amerika menghindari penutupan kantor dan pelayanan, serta data ekonomi kembali mendukung pandangan bahwa The Federal Reserve akan mempertahankan tingkat suku bunga yang lebih tinggi dalam jangka waktu lebih lama.
Indeks dolar yang mengukur nilai dolar terhadap enam mata uang lainnya naik 0,62 persen menjadi 106,89 pada akhir perdagangan.
Manufaktur AS melangkah lebih jauh menuju pemulihan pada September seiring dengan meningkatnya produksi dan membaiknya lapangan pekerjaan.
Baca juga: Dolar AS sedikit melemah setelah laporan ekonomi beragam
Kongres AS meloloskan rancangan undang-undang pendanaan sementara pada Sabtu malam dengan besar dari Partai Demokrat setelah Ketua DPR dari Partai Republik Kevin McCarthy mundur dari tuntutan awal oleh kelompok garis keras partainya untuk rancangan undang-undang yang partisan.
Imbal hasil obligasi tenor 10 tahun menyentuh 4,703 persen karena pencegahan penutupan pemerintahan mengurangi permintaan utang AS. Sementara data tersebut menyoroti ketahanan perekonomian meski target suku bunga The Fed dalam wilayah yang terbatas.
Sementara itu, investor telah mengamati tanda-tanda intervensi terhadap mata uang Jepang oleh Bank of Japan (BoJ).
Yen berada di bawah tekanan terhadap dolar karena BoJ tetap bersikap dovish dibandingkan bank sentral global lainnya, khususnya setelah The Fed memulai siklus kenaikan suku bunga yang agresif pada Maret 2022
Rangkuman opini pertemuan BoJ pada September menunjukkan lebih banyak pembuat kebijakan membahas prospek berakhirnya kebijakan ultra longgar. Sementara bank sentral menyatakan akan melakukan operasi pembelian surat utang tambahan karena berupaya memperlambat kenaikan imbal hasil usai mencapai level tertinggi dalam satu dekade.
Menteri Keuangan Jepang Shunichi Suzuki mengatakan otoritas benar-benar mencermati pergerakan mata uang saat yen mendekati 150, namun menolak berkomentar apakah intervensi mungkin dilakukan saat ini.
Pada akhir perdagangan New York, euro turun 0,75 persen menjadi 1,0491 dolar AS. Yen Jepang melemah 0,31 persen menjadi 149,77 dolar AS.
Sumber: Reuters
Baca juga: Emas tergelincir karena data inflasi lebih baik dari perkiraan
Penerjemah: Citro Atmoko
Editor: Adi Lazuardi