Banjarbaru (ANTARA) - Sejumlah berita seputar Kalimantan Selatan disiarkan Selasa (6/6) mulai dari Program RT Mandiri Banjarbaru meraih keuntungan ratusan juta hingga Pemprov Kalsel menangani stunting mulai dari desa.
Berikut rangkuman berita seputar Kalimantan Selatan kemarin yang masih menarik dibaca kembali.
1. Program RT Mandiri yang menjadi salah satu program unggulan digagas Wali Kota Banjarbaru Muhammad Aditya Mufti Ariffin mampu meraih keuntungan ratusan juta rupiah.
Selengkapnya baca di Sini
2. Universitas Lambung Mangkurat (ULM) komitmen menjamin biaya kuliah dan membantu biaya hidup mahasiswa disabilitas hingga dapat menyelesaikan studinya sampai sarjana.
Selengkapnya baca di Sini
3. Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan mengupayakan penguatan penanganan stunting dari desa dengan menggerakkan peran maksimal Kader Pembangunan Manusia (KPM) di desa.
Selengkapnya baca di Sini
4. Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan merancang keberlanjutan pembangunan jembatan penghubung pulau Kalimantan dengan Pulau Laut di Kotabaru pada 2024.
Selengkapnya baca di Sini
5. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalsel bersama Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Syamsudin Noor menandatangani kerja sama penggunaan helikopter patroli dan "water bombing" untuk penanggulangan kebakaran hutan dan lahan di provinsi setempat.
Selengkapnya baca di Sini