Banjarbaru (ANTARA) - Wali Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan M Aditya Mufti Ariffin bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menggelar "Grebek Sahur" dengan mendatangi sejumlah tempat di kota itu.
Kegiatan yang diikuti Ketua DPRD Fadliansyah, Dandim 1006/Banjar Letkol Inf Zulkifer Sembiring dan komunitas GMC Plus sejak Sabtu malam hingga Ahad dinihari yang mendatangi sejumlah lokasi.
Baca juga: Pemkab HST gelar lomba 'Bagarakan Sahur'
"Grebek sahur ini semestinya tiap tahun dilaksanakan tetapi karena pandemi COVID-19 sehingga tidak aktif terhambat aturan PPKM dan baru tahun ini bisa kembali digelar," ujar wali kota di sela kegiatan.
Menurut Aditya, ratusan paket menu sahur yang disiapkan dan dibagikan kepada petugas, pegawai maupun karyawan RSD Idaman termasuk masyarakat bertujuan silaturahmi sekaligus membantu mereka.
"Alhamdulillah, ratusan paket menu sahur dibagikan kepada mereka yang tengah menjalankan tugasnya sejak malam hingga jelang dinihari. Semoga menjadi berkah bagi kita semua," ucap wali kota.
Mengawali grebek sahur, wali kota bersama Forkopimda dan komunitas General Manager Community Plus (GMC+) itu bergerak dari rumah dinas mulai pukul 23.30 WITA menuju Lanud Sjamsudin Noor.
Ditempatkan pertama itu, wali kota menyerahkan sejumlah paket sahur dari sekitar 700 paket sahur yang disiapkan kepada petugas jaga dan berlanjut ke pos penjagaan Rindam Mulawarman Landasan Ulin.
Rombongan yang menggunakan bus dan sejumlah mobil bergerak ke
pos penjagaan Denzipur 8/GM, lanjut ke pos penjagaan Brimob Polda Kalsel di Guntung Manggis dan Panti Asuhan Wiyata Kartika.
Selanjutnya, rombongan mengarah ke Jalan Trikora menyambangi RSD Idaman, Perumahan Disabilitas, kantor Kelurahan Palam dan Cempaka, Polres Banjarbaru, dan berakhir makan sahur di rumdin.