Kandangan (ANTARA) - Sekretaris Daerah (Sekda) Hulu Sungai Selatan (HSS) H Muhammad Noor terima kunjungan Ketua DPD Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia (APERSI) Kalimantan Selatan (Kalsel) bersama rombongan, di Aula Rakat Mufakat Lantai II Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten HSS.
Ketua DPD APERSI Kalsel, Mukhtar Lutfi, di Kandangan, mengatakan pada tahun 2021 ini pihaknya ditargetkan oleh kementerian PUPR untuk wilayah Provinsi Kalsel sebanyak 15.000 buah rumah.
"Oleh sebab itu, agar realisasi tersebut bisa tercapai maka kami akan selalu bersinergi dengan seluruh pemerintah daerah, yang ada di wilayah Provinsi Kalsel," katanya, Selasa (6/4) kemarin.
Baca juga: HSS galakkan gerakan pilah sampah dari rumah dan kantor
Dijelaskan dia, tujuan kunjungan dan silaturahmi dirinya bersama rombongan ke seluruh kepala daerah adalah untuk melakukan evaluasi terkait program pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR, tentang pengembangan perumahan dan permukiman rakyat.
Sekda HSS H M Noor, mengatakan menyambut baik serta ucapan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan oleh Ketua DPD Apersi Kalimantan Selatan bersama rombongan ke Kabupaten HSS, karena untuk program pembangunan rumah untuk masyarakat berpenghasilan rendah ini lumayan tinggi sekitar 15 ribu di Kalsel.
Menurut dia, di HSS ada 11 kecamatan, yang sampai hari ini ada pembangunan pengembangan perumahan untuk masyarakat HSS itu sekitaran kecamatan Kandangan, Sungai Raya, Padang Batung dan Angkinang.
Pihaknya berpikir masih sangat memerlukan pengembangan perumahan-perumahan, khususnya untuk masyarakat berpenghasilan rendah, ada potensi empat kecamatan ini punya lahan yang cukup untuk pengembangan perumahan.
Baca juga: RTH dan Taman Bermain Datu Abul Hasan Padang Batung diresmikan
"Mudah-mudahan nanti ke depan pihak APERSI juga lebih intens berkomunikasi dengan Pemkab HSS, tentu dengan pihak-pihak yang terkait tentang apa yang menjadi program dari APERSI Kalsel ini untuk merambah ke HSS, kami berharap agar program ini bisa di lakukan di HSS," katanya.
Dan bila memang ada potensi pengembangan yang bisa dilakukan, pihaknya dari jajaran Pemkab HSS siap membantu karena ini untuk kepentingan masyarakat HSS juga.
Turut hadir, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu HSS, Kepala Dinas PU dan Tata Ruang HSS, Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup HSS, dan Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan.