Banjarmasin (ANTARA) - Perusahaan yang bergerak di bidang usaha importir, distribusi dan perdagangan ritel perangkat telekomunikasi selular berminat untuk kerja sama dengan Lembaga Kantor Berita Nasional (LKBN) Antara Kalimantan Selatan.
Hal tersebut diungkapkan Section Head of Public Relation Erajaya Retail Group Devina Paulus Jusak saat mengunjungi kantor LKBN Antara Kalsel di jalan Hasan Basri, Banjarmasin Utara, Kamis.
Dia mengungkapkan, bahwa Erajaya terus mengembangkan usahanya di ibu kota provinsi ini. Mendukung usahanya tersebut, tambah dia, kerja sama dengan media massa sangat penting untuk terus dibangun, sebagai saluran untuk promosi dan penyebaran informasi ke masyarakat.
" LKBN Antara sebagai kantor milik negara, memiliki jaringan yang sangat luas, sehingga kami merasa sangat penting untuk bisa menjalan kerja sama penyebarluasan informasi terkait berbagai produk yang kami tawarkan," katanya.
Selain masalah penyebaran informasi, kata Devina, Erajaya juga tertarik kerja sama di bidang kegiatan event.
"Karena Antara kita tahu informasinya banyak menggelar event besar dan sangat sukses," tuturnya.
Erajaya, papar Devina, kini memiliki sembilan tempat penjualan di kota Banjarmasin, salah satunya yang akan diresmikan di Jalan A Yani KM 3 Banjarmasin, bernama Erafone.
"Banyak keunggulan tempat penjualan kita ini dari yang lain, selain ada cicilan nol persen, juga bisa membelinya secara online, bahkan bisa beli di sini, barangnya diambil di tempat lain milik resmi Erajaya, bahkan yang bisa di luar provinsi ini," terangnya.
Menurut dia, Erajaya sudah memiliki 1.000 titik tempat penjualan resmi, bahkan ada di Malaysia dan Singapura.
Untuk di Banjarmasin, kata Devina, sangat besar potensi pasarnya, hingga Erajaya terus mengembangkan usahanya di kota seribu sungai ini, bahkan berharap bisa mengatasi pengangguran dan peningkatan ekonomi daerah ini.
Kepala Biro LKBN Antara Kalsel Nurul Aulia Badar menyatakan menyambut baik dengan ketertarikan Erajaya untuk bekerjasama ini.
"Kita menyambut baik dengan respon Erajaya ini kepada Antara, kita siap bekerjasama dibidangnya informasi dan kegiatan," tuturnya.
Erajaya tertarik kerja sama dengan Antara Kalsel
Kamis, 25 Juli 2019 14:41 WIB
LKBN Antara sebagai kantor milik negara, memiliki jaringan yang sangat luas, sehingga kami merasa sangat penting untuk bisa menjalan kerja sama penyebarluasan informasi terkait berbagai produk yang kami tawarkan,