Barabai (ANTARA) - Meski bulan Ramadan, Para Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) terlihat tetap semangat mengikuti rangkaian apel peringatan Hari Lahirnya Pancasila di halaman Kantor Bupati setempat, jum'at (31/5).
Bupati H A Chairansyah menjadi pembina upacara membacakan amanat Kepala Badan Pembina Ideologi Pancasila Republik Indonesia (BPIP RI), Hariyono yang mengatakan, Pancasila sebagai falsafat Negara yang mampu menyatukan bangsa dan hidup dalam masyarakat kesatuan RI.
Menurutnya, Indonesia yang mempunyai luas wilayah dengan berbagai pulau, suku, ras, agama dan adat istiadat ditambah flora dan fauna yang beragam, namun Pancasila tetap sebagai dasar negara, ideologi negara dan pandangan hidup bangsa.
Dikatakannya melalui peringatan hari lahirnya Pancasila 1 juni 2019, Pancasila perlu dijadikan sebagai sumber inspirasi politik harapan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Dia juga berharap agar terus menerus secara konsisten merealisasikan Pancasila sebagai dasar negara, idiologi negara dan pandangan dunia yang dapat membawa kemajuan dan kemajuan dalam kebahagian seluruh bangsa Indonesia.
"Bersatu membangun bangsa agar masyarakat menjadi rukun, damai, adil dalam kemakmuran dan makmur dalam keadilan, kita Indonesia, kita Pancasila," ujarnya.