Barabai, (Antaranews Kalsel) - Pembakal atau Kepala Desa Banua Kupang Ir H Anis Hamidi terpilih menjadi Ketua Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kamis (29/11) di Aula Bapaletbangda HST.
Sedangkan pada posisi Wakil Ketua ditempati oleh Pembakal Awang Besar yaitu Abdurrahman dan Sekdes Banua Jingah, Tatar Resbianto Karsa.
Untuk posisi Sekretaris yaitu Pembakal Tabudarat, Budianor Sabaruddin dan Sekdes Ayuang, Khairil Anwar.
Pada posisi Bendahara dipercayakan kepada Pembakal Pengambau Hulu, Zaleha dan Sekdes Mandingin, Mariati.
Kepala Dinas PMD Subhani menyampaikan, organisasi APDESI sebelumnya bernama Asosiasi Pembakal Kabupaten (APK), namun berubah karena sudah tidak relevan lagi.
Ketua APK dulu adalah Pembakal Pandawan yaitu Hasani yang sudah mengundurkan diri karena mendaftarkan diri menjadi Calon anggota legislatif.
Menurutnya, jumlah peserta musyawarah yang tergabung dalam APDESI untuk kabupaten HST itu sebanyak 950 orang yang terdiri dari para Pembakal dan Aparat Desa.
"Tugas organisasi itu mengakomodir tugas dan kegiatan Pemdes serta menjembatani kegiatan Pemdes dengan pemerintah daerah dan selalu dapat mendukung penuh program pemerintah kabupaten dalam mensejahterakan masyarakat HST," katanya.
Diterangkannya, pada musyawarah kali ini berlangsung secara demokratis dan aman.
"Pengurus terpilih diharapkan agar membuat program kerja yang dapat mengakomodir anggotanya guna mendukung pemeritahan desa serta membuat AD/ART organisasi," katanya.
Baca juga: Baterai Tower yang harganya ratusan juta menjadi incaran pencuri
Baca juga: DPW HST raih juara harapan tiga lomba paduan suara
Baca juga: Setiap subuh Pemkab HST lakukan penertiban pedagang di Pasar Keramat
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018
Sedangkan pada posisi Wakil Ketua ditempati oleh Pembakal Awang Besar yaitu Abdurrahman dan Sekdes Banua Jingah, Tatar Resbianto Karsa.
Untuk posisi Sekretaris yaitu Pembakal Tabudarat, Budianor Sabaruddin dan Sekdes Ayuang, Khairil Anwar.
Pada posisi Bendahara dipercayakan kepada Pembakal Pengambau Hulu, Zaleha dan Sekdes Mandingin, Mariati.
Kepala Dinas PMD Subhani menyampaikan, organisasi APDESI sebelumnya bernama Asosiasi Pembakal Kabupaten (APK), namun berubah karena sudah tidak relevan lagi.
Ketua APK dulu adalah Pembakal Pandawan yaitu Hasani yang sudah mengundurkan diri karena mendaftarkan diri menjadi Calon anggota legislatif.
Menurutnya, jumlah peserta musyawarah yang tergabung dalam APDESI untuk kabupaten HST itu sebanyak 950 orang yang terdiri dari para Pembakal dan Aparat Desa.
"Tugas organisasi itu mengakomodir tugas dan kegiatan Pemdes serta menjembatani kegiatan Pemdes dengan pemerintah daerah dan selalu dapat mendukung penuh program pemerintah kabupaten dalam mensejahterakan masyarakat HST," katanya.
Diterangkannya, pada musyawarah kali ini berlangsung secara demokratis dan aman.
"Pengurus terpilih diharapkan agar membuat program kerja yang dapat mengakomodir anggotanya guna mendukung pemeritahan desa serta membuat AD/ART organisasi," katanya.
Baca juga: Baterai Tower yang harganya ratusan juta menjadi incaran pencuri
Baca juga: DPW HST raih juara harapan tiga lomba paduan suara
Baca juga: Setiap subuh Pemkab HST lakukan penertiban pedagang di Pasar Keramat
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2018