Warga masyarakat Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalimantan Selatan (Kalsel) menyambut gembira pasar murah gas elpiji bersubsidi atau tabung isi tiga kilogram.

Pasar murah gas elpiji bersubsidi atau "gas melon" (karena tambangnya seperti buah melon) oleh Pertamina melalui agennya itu, Jumat (26/2), ujar warga Kecamatan Batu Benawa HST lewat WA-nya.

"Bagaimana warga masyarakat tidak gembira, selain mudah mendapatkan barangnya, juga harga murah atau Rp15.000/tabung melon," lanjut warga Batu Benawa tersebut.

Pasalnya, harga gas melon per buah di pangkalan Rp17.500, dan eceran di luaran mencapai Rp35.000 lebih, sementara pasar murah hanya Rp15.000.

Warga masyarakat berharap, persediaan gas melon tidak lagi mengalami kelangkaan serta harga yang mahal atau melambung, tetapi normal seperti sedia kala.

 
Warga masyarakat menyambut gembira pasar murah gas elpiji bersubsidi atau tabung isi tiga kilogram di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Kalsel, 26 Februari 2021. (Istimewa)

Pewarta: Syamsuddin Hasan

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021