Barabai, (Antaranews Kalsel) - Dahlia (22 tahun), warga desa Datar Ajab,
Kecamatan Hantakan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) dirujuk ke RSUD Ulin Banjarmasin, untuk mendapatkan penanganan medis untuk pengobatan tumor di kepala
bagian dahinya, Kamis (18/5) Pukul 13.00 Wita.
Relawan pendamping, Agup, pemberangkatan Dahlia bersama ibunya dan Riska,
keluarga penampung Dahlia selama di Barabai, diantar menggunakan mobil ambulance Koalisi Cinta Banua dan telah tiba di RSUD Ulin Banjarmasin
jam 14.00 Wita disambut Relawan dari Habar Banar 6+ Peduli, Dewi dan
Sugi.
Menurut dia, pemberangkatan Dahlia sempat tertunda sehari,
dikarenakan Dahlia sempat mengalami sakit lagi dan pihak keluarganya
segera menghubungi Yazid Fahmi, tokoh masyarakat dari Koalisi Cinta Banua
yang kemudian di bawa ke UGD RSHD Barabai untuk mendapatkan penangangan
dan kondisinya kembali berangsur membaik.
Administrasi untuk pengobatan sudah lengkap, karena darurat ,
pelayanan pengobatan menggunakan fasilitas Jamkesda dan surat rujukan
Rumah Sakit Barabai.
Selain itu, juga surat keterangan dari dinas kesehatan, untuk pengobatan di Banjarmasin, Dahlia dari keluarga tidak
mampu ini akan mendapatkan bantuan dari BPJS.
Bidang Kepesertaan
BPJS Barabai, Yuni, menjelaskan bahwa, setelah dilakukan pengecekan data
ternyata Dahlia terdaftar sebagai salah satu warga penerima bantuan layanan
kesehatan dari BPJS dan kartunya sudah ada dan telah didistrusikan
melalui kepala desa, sehingga bisa digunakan untuk pengobatan selanjutnya.
Relawan dari Habar Banar 6+ Peduli, Dewi, mengatakan saat ini Dahlia belum dirawat inap dan rujukan langsung ke Poli Saraf RSUD Ulin Banjarmasin.
"Besok
disuruh pagi ke Rumah Sakit Ulin Banjarmasin lagi, saya yang
mendaftarkan pasien di poli sarafnya, sementara pasien Dahlia ditampung
di rumah Bapak Sugi, Ketua Relawan dari Habar Banar 6+ Peduli, ",ujarnya.
Wakil
Ketua DPRD HST Jainuddin Bahrani, menyambut baik telah tertanganinya pengobatan Dahlia, pihaknya akan terus juga memantau
perkembangan kesehatan Dahlia dan mendo'akan agar diberikan kesembuhan.
Sumbangan para donatur menurutnya sangat membantu untuk keperluan keluarga
sehari-hari selama pengobatan di Banjarmasin.
Dahlia Dirujuk Ke RSUD Ulin Banjarmasin
Kamis, 18 Mei 2017 23:25 WIB
"Besok disuruh pagi ke Rumah Sakit Ulin Banjarmasin lagi, saya yang mendaftarkan pasien di Poli Sarafnya, sementara pasien Dahlia ditampung di rumah Bapak Sugi, Ketua Relawan dari Habar Banar 6+ Peduli,