Kandangan (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Kalimantan Selatan (Kalsel) Hermansyah menerima Dana Alokasi Khusus (DAK) Bantuan Operasional Keluarga Berencana (BOKB) dan pagu anggaran DAK fisik.
Penyerahan dana tersebut diserahkan dalam rangkaian rapat kerja daerah (rakerda) Program Bangga Kencana dan percepatan penurunan stunting Provinsi Kalsel tahun 2024, di Banjarmasin.
"Dana yang kita terima untuk pagu anggaran DAK BOKB sebesar Rp6.124.966.000,-, dan pagu anggaran DAK fisik sebesar Rp599.985.000,-," kata pj bupati dalam keterangan, mengutip pers release Diskominfo HSS, Jumat.
Baca juga: TP PKK HSS gelar lomba masak atasi stunting
Dijelaskan dia, anggaran ini nantinya akan digunakan untuk penurunan stunting di Kalsel, khususnya di Kabupaten HSS.
Serta, untuk menunjang berbagai program yang nantinya dapat mewujudkan generasi muda yang sehat, dan berkualitas untuk "Indonesia Emas 2045".
"Kita dari Pemkab HSS berkomitmen mendukung program-program kesehatan, yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama anak-anak," ujarnya.
Baca juga: Kasus stunting di HSS hingga akhir Desember 2023 menurun
Adapun untuk rakerda sendiri diadakan sebagai wujud komitmen bersama dalam mempercepat penurunan angka stunting di Kalsel, serta pentingnya kerjasama antara pemerintah daerah, instansi terkait, dan masyarakat.
Selain itu, perlunya program-program kesehatan yang holistik dan berkelanjutan guna menciptakan generasi muda yang lebih sehat dan berkualitas di masa depan.
Dan partisipasi aktif seluruh pihak juga diharapkan, dalam mempercepat capaian target penurunan stunting di Provinsi Kalsel.
Pemkab HSS terima dana alokasi khusus BOKB dan fisik
Jumat, 19 April 2024 18:51 WIB
Pemkab HSS berkomitmen mendukung program-program kesehatan, yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama anak-anak,