Ujicoba satu arah yang dilakukan pihak Satuan Lalu Lintas Polresta Banjarmasin dengan instansi terkait untuk Jalan Simpang Ulin Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, tampak kurang maksimal.
Pantauan ANTARA, di jalan Simpang Ulin Banjarmasin, Minggu masih terlihat adanya mobil di jalan tersebut yang berlawanan arah dan menimbulkan kemacetan.
Hal serupa juga terlihat Sabtu (8/10) malam sekitar pukul 20.30 wita, dimana jalan yang terletak disamping pusat perbelanjaan Duta Mall itu masih saja adanya kemacetan, yang membuktikan ujicoba satu arah itu kurang maksimal.
Ujicoba satu arah yang dilakukan Sabtu (8/10) pagi sekitar pukul 09.00 wita itu diperkirakan hanya berlaku hingga siang/sore hari saja, dan pada malam harinya tidak terlihat adanya ujicoba satu arah tersebut diterapkan.
Padahal, menurut warga setempat kemacetan yang sering terjadi di wilayah tersebut terlihat pada pukul 19.00 wita hingga pukul 21.00 wita sehingga seharusnya petugas berjaga pada saat jam tersebut.
Untuk itu warga mengharapkan ujicoba satu arah dijalan Simpang Ulin Banjarmasin itu seharusnya dilakukan mulai pukul 09.00 wita hingga pukul 21.00 wita dan penerapan satu arahpun harus benar-benar diawasi oleh petugas, jangan ujicoba itu terkesan setengah hati.
Selanjutnya, kepada pihak petugas terkait yang terlibat dalam pelaksanaan jalur satu arah itu agar bisa dilaksanakan secara maksimal agar kemacetan yang sering terjadi di kawasan tersebut bisa teratasi dengan baik.
Salah satu Tukang Ojek dikawasan jalan Simpang Ulin Banjarmasin, Amran mengatakan, sebaiknya ujicoba satu arah di kawasan jalan Simpang Ulin Banjarmasin itu diterapkan mulai pagi hingga malam hari bukan berakhir disiang atau sore hari.
Karena kemacetan di kawasan jalan Simpang Ulin ini sering terjadi pada malam hari karena jalan tersebut bersampingan dengan sebuah Mall yang terbesar di Kalsel.
"Kita mengharapkan agar petugas bisa ditempatkan di jalan Simpang Ulin mulai pagi hingga malam hari secara bergantian untuk mengajarkan kepada masyarakat terhadap jalur satu arah dikawasan ini, agar kemacetan yang sering terjadi bisa teratasi dengan baik," harapnya.
Ujicoba satu arah dijalan Simpang Ulin Banjarmasin itu khusus roda empat yang masuk dari jalan A. Yani bisa langsung menuju jalan Veteran dengan melintas di jalan Simpang Ulin, sementara kendaraan roda dua masih diperbolehkan berlawanan arah.
Untuk sebaliknya mobil yang masuk dari jalan Veteran dan ingin ke jalan A. Yani tidak bisa lagi melintas di jalan Simpang Ulin karena jalan tersebut terkesan sempit sehingga sangat sulit untuk mobil bisa berpapasan.
Dengan adanya petugas yang ditempatkan diujung jalan Simpang Ulin tembus Jalan Veteran bisa memberitahukan program satu arah tersebut kepada pengendara agar mereka bisa mengerti dan mematuhi adanya progran tersebut.
Rencananya program satu arah dijalan Simpang Ulin Banjarmasin akan dilakukan selama sepekan apabila berhasil maka jalur tersebut akan dipermanenkan menjadi jalur satu arah dan tidak bisa lagi dijadikan jalur dua arah.
Semoga program tersebut berhasil dilaksanakan tanpa adanya optimalisasi kinerja dari para petugas dilapangan karena hanya dilakukan pada pagi hingga sore hari padahal kemacetan sering terjadi pada malam hari pada mulai pukul 19.00 wita hingga pukul 21.00 wita.gun/B