Rantau (ANTARA) - Kapolres Tapin AKBP Ernesto Saiser, Polda Kalimantan Selatan, membagikan ratusan takjil gratis untuk pemudik lebaran 2022.
"Ini artinya apa, dari awal hingga sekarang kita tetap berbagi kepada masyarakat. Dengan berbagi takjil kita harapan hubungan Polri dan masyarakat semakin dekat, sehingga sinergi tetap terjaga berdampak ke situasi kamtibmas saat mudik," ujarnya, Sabtu, saat di pos pelayanan mudik di Kota Rantau.
Hari ini, selesai melakukan pemantauan di pos pengamanan, dia mengatakan meskipun ada peningkatan situasi H-2 arus mudik masih aman dan lancar.
Ernesto mengucapkan selamat mudik bagi masyarakat yang merayakan momentum Idul Fitri 2022. Dia juga menghimbau pemudik untuk selalu mengutamakan keselamatan saat berkendara.
"Ada pos pelayanan di sini silahkan mampir," ujarnya, mengajak.
Sekedar informasi, posko layanan yang berbeda di Bundaran Dulang, Kecamatan Rantau Kiwa tersebut, menyediakan pojok cafe, pijat dan servis kendaraan gratis untuk pemudik.
Letak geografis Tapin yang menjadi perlintasan antara Kalimantan Timur dan Tengah menjadi atensi khusus Polres Tapin untuk memberikan layanan kepada para pemudik.
"Perkiraan lonjakan mudik ini yang kami antisipasi. Masyarakat mungkin rindu sudah dua tahun tidak pulang kampung," ujarnya.
Di Tapin ada tiga titik pos pengamanan mudik, yaitu di Kecamatan Candi Laras Utara, Binuang dan Lokpaikat.
Baca juga: Arus Mudik - H-3 arus mudik di Tapin aman dan lancar
Baca juga: Polres Tapin fasilitasi tempat pijat, servis kendaraan hingga makan minum gratis untuk pemudik
Baca juga: Selama Ramadhan vaksin booster dominan diminta masyarakat Tapin
Arus Mudik - Kapolres Tapin bagikan takjil untuk pemudik
Sabtu, 30 April 2022 18:25 WIB