Tanjung (ANTARA) - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tabalong memberikan santunan bagi anak yatim piatu sekaligus buka bersama masyarakat di Mesjid Islamic Center Al Abrar, Sabtu (23/4).
Pemberian santunan ini bagian dari acara Bebarakah (Berbuka Berbagi Ramadhan Berkah) yang diinisiasi KNPI bersama para relawan dari sejumlah perguruan tinggi di 'Bumi Saraba Kawa' ini.
"Selain pemberian santuan, acara Bebarakah ini juga menjadi ajang silaturahmi seluruh pemuda pemudi beserta masyarakat di Kabupaten Tabalong," jelas Ketua DPD KNPI Tabalong Ari Wahyu Utomo.
Ia pun berharap kegiatan ini bisa memupuk keakraban dan kebersamaan seluruh pengurus KNPI. Bupati Tabalong Anang Syakhfiani didampingi Dandim 1008/Tabalong Letkol Inf Dhuwi Hendradjaja dan Kapolres Tabalong AKBP Reza Muttaqin turut hadir dalam acara Berbekah ini.
Anang dalam sambutannya berharap kegiatan sosial ini bisa menjadi agenda tahunan DPD KNPI Kabupaten Tabalong.
"Kegiatan berbagi di bulan suci Ramadhan ini bisa menjadi contoh bagi organisasi lainnya," jelas Anang.
Pada kesempatan yang sama KNPI juga membuka layanan vaksinasi gratis bagi masyarakat yang berkunjung ke Islamic Center guna mendukung upaya peningkatan capaian vaksinasi COVID-19 di Tabalong.
Sebelumnya KNPI juga membagikan paket sembako bagi dewan pimpinan kecamatan sebagai bentuk kepedulian organisasi terhadap pengurusnya.
Baca juga: Pemda dukung penggunaan produk dalam negeri
Baca juga: Baznas Tabalong bentuk Unit Pengumpul Zakat bagi ASN
KNPI Tabalong berikan santunan kepada anak yatim
Minggu, 24 April 2022 12:05 WIB