Banjarmasin (ANTARA) - Kafilah Provinsi Kalimantan Selatan berhasil menembus babak final di ajang Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) XI tingkat Nasional di Palembang, Sumatera Selatan sejak dibukanya 24 Maret hingga 27 Maret 2022.
Dilaporkan Koordinator Kafilah FASI Kalsel Ahmad Muzakir, S.Ag dari Palembang, Sabtu, pada gelar lomba hari ini kafilah Kalsel berhasil menembus final seperti lomba menggambar bagi Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) putra dan putri.
Selanjutnya, ungkap dia, lomba mewarna bagi Taman Kanak-kanak Al-Qur'an (TKA) putra dan putri, lomba kaligrafi putra dan putri, nasyid islami TKA, lomba tartil Al Quran TPA putra dan putri dan Tartil Al Quran TKA putra dan putri.
Demikian juga, lanjut Muzakir, untuk cabang lomba ceramah agama Islam kategori TKA tim putra dan putri.
Dia mengatakan, persaingan memperebutkan tiket hingga kefinal ini sangat ketat, karena kafilah dari provinsi lain juga sangat ketat.
Menurut dia, kafilah Kalsel tentunya harus berjuang, karena semua perwakilan daerah berambisi untuk juara bahkan meraih gelar juara umum.
Meski demikian, Muzakir berharap, semua jenis lomba yang dipertandingkan dapat berjalan sesuai dengan aturan main.
"Semua kafilah pasti ingin menang, namun terlepas itu, kami berharap khususnya kepada panitia dan dewan hakim agar fair dalam menjalankan tugas dan tanggungjawabnya," ujarnya.
Meski demikian, dia memastikan, kafilah Kalsel tetap optimis bisa mempertahankan piala bergilir sebagai juara umum untuk ketiga kalinya.
Di FASI XI tahun 2022 ini, Kalsel menurunkan sebanyak 41 peserta yang akan mengikuti 19 jenis lomba dengan 34 kategori kejuaraan pada jenjang Taman Kanak-kanak Alquran (TKA), Taman Pendidikan Alquran (TPA) dan santri Ta'limul Quran Lil Aulad (TQA).
FASI merupakan pergelaran lomba kreativitas santri berprestasi, baik TKA, TPA dan dan TQA.