Rantau (ANTARA) - Cabang olahraga (cabor) takraw Kabupaten Tapin di Kalimantan Selatan gelar pertandingan untuk meriahkan rangkaian hari jadi daerahnya ke 56 Tahun.
Bahrun, Pelatih Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Tapin mengatakan pertandingan itu diikuti klub takraw yang ada di kecamatan.
"Untuk regu putra ada tujuh, regu putri ada lima. Setiap regu ada tiga pemain," ujarnya.
Pertandingan yang juga sebagai ajang silaturahmi klub takraw antar kecamatan itu sekaligus untuk menyeleksi atlet untuk mengikuti Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Kalsel.
"Seleksi ini untuk menjaring 12 atlet putra dan 12 atlet putri bertalenta. Akhir November ini Kejurprov, selanjutnya Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) di Hulu Sungai Selatan," jelasnya.
Hj Aminah, Kabid Prestasi Olahraga Dinas Pemuda dan Olahraga Tapin, mengungkapkan cabor takraw adalah salah satu unggulan daerah.
"Kami harapkan kepada para atlet dapat memberikan yang terbaik, nantinya dapat mengharumkan nama daerah," ucapnya.
Pertandingan itu rutin dilaksanakanan dan didukung Pemkab Tapin, menjelang HUT Tapin pada 30 November.
Baca juga: Takraw Kalsel Gelar Kejurprov
Cabor takraw adu smash meriahkan HUT Tapin ke 56
Kamis, 18 November 2021 11:55 WIB