Pelaihari, (Antaranews Kalsel) – Pemerintah Kabupaten Tanah Laut (Pemkab Tala) memberikan bantuan pembangunan Pondok Pesantren (Ponpes) Darussana di Desa Sungai Cuka Kecamatan Kintap sebesar Rp 250 juta dan kayu ulin.
“Pemerintah Kabupaten Tanah Laut akan membantu Ponpes Darussana sebesar Rp 250 juta dan akan memberikan kayu ulin hasil bongkaran kayu ulin Stadion Hasan Basri,†kata Wakil Bupati, H Sumata, Minggu (19/10.
Menurut H Sukamta, Pemkab Tala sangat mendukung apa yang dikatakan Pimpinan Ponpes Darussana, yakni dengan banyaknya Ponpes di Kabupaten Tanah Laut bisa memberikan benteng yang kuat bagi daerah.
“Salah satu agenda Kabupaten Tanah Laut adalah, pembangunan dalam bidang agama agar masyarakat memiliki budi pekerti yang baik dan memilki akhlak mulia dan pada tahun ini kami memprioritaskan membangun sumber daya manusia untuk mengisi masjid-mesjid yang ada dikabupaten Tanah laut,†ujarnya.
Dijelaskannya, banyaknya Ponpes di Kabupaten Tanah Laut mampu menciptakan generasi pemimpin yang baik dan beraklak mulia.
“Saya juga berharap dengan banyaknya Ponpes di daerah ini, semakin banyak masyarakat hafal Al-Qur`an dan memahami makna serta isi kandungan Al-Qur`an tersebut,†ungkapnya.
Pimpinan Pondok Pesantren Darussana, Ustadz Mahfud Dzulwafi LC mengatakan, masyarakat Desa Sungai Cuka Kecamatan Kintap sangat mendukung terwujudnya pembangunan Pondok Pesantren Darussana .
“Masyarakatnya disini sangat mendukung berdirinya Pondok Pesantren Darussana, dan saat ini sudah ada 60 santri yang belajar disini,†terangnya.
Dijelaskannya, ada beberapa program belajar di Pondok Pesantren Darussana seperti program belajar tujuh tahun, program belajar empat tahun. Selain itu, belajar kitab kuning dan belajar tahfizd
“Mudahan dengan adanya Pondok Pesantren Darussana dapat membantu masyarkat di daerah ini untuk mengerti Al-Qur’an dan membentengi Islam agar lebih kuat,†tegasnya.
Pemkab Tala Bantu Ponpes Darussana Rp 250 Juta
Senin, 20 Oktober 2014 11:23 WIB