Rantau, (Antaranews Kalsel) - Di dalam kunjungananya ke Kabupaten Tapin Dokter sekaligus Seksolog kawakan dr Boyke Dian Nugraha Sp.OG melakukan ramah tamah dengan Bupati Tapin HM Arifin Arpan.

Dokter yang sering memberikan seminar dan workshop tersebut diterima bupati pukul 07.30 Wita di kediaman orang nomer satu di bumi ruhuy rahayu tersebut, Minggu (9/3).

Dalam ramah tamahnya, pakar seksolog tersebut terkejut dengan banyak penghargaan-penghargaan yang terpampang di ruang tamu kediaman Bupati.

"Wah banyak sekali penghargaannya," ujar Boyke sambil melihat-lihat sekeliling ruang tamu kediaman Bupati.

Dikatakan dokter bahwa ia tidak menyangka kabupaten Tapin yang kecil ini namun banyak merah prestasi di tingkat nasional.

"Saya tidak menyangka ternyata kota yang kecil ini, banyak mendapat penghargaan tingkat nasional," ujarnya lagi sambil disambut tawa Bupati dan tamu lainnya.

Suasana pun semakin cair saat Bupati mengajak dokter yang terkenal di beberapa acara televisi dan kolom-kolom kesehatan di beberapa media nasional tersebut untuk bersantap malam.

"Alhamdulillah penghargaan-penghargaan tersebut kebanyakan tentang pertanian," ujar Bupati.

Dijelaskan Bupati, bahwa Kabupaten Tapin yang memiliki luas 2700 km2 tersebut miliki unggulan pertambangan dan pertanian, bahkan Tapin memiliki ikon pertanian yang sudah mendunia yakni Cabai Hiyung.

"Kita memiliki cabai terpedas di Indonesia yakni cabai Hiyung," ujar Bupati.

Saat Bupati, mencoba mengajak dokter Boyke untuk mencicipi cabai Hiyung namun ajakan tersebut langsung di tolaknya.

"Waduh saya memakan cabai biasa aja sudah pedas banget, apalagi cabai ini yang 17 kali lipat kepedasannya, saya angkat tangan saja," ujar dokter yang disambut gelak tawa Bupati dan tamu lainnya.

Dalam kunjungannya di Tapin, dr spesialis Kandungan tersebut akan mengisi workshop yang akan membahas keharmonisan dalam rumah tangga di pendopo Balahendang Rantau pada Senin (10/4).

Pewarta: M Husein Asyari

Editor : Muhammad Husien Asy'ari


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2017