Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto memerintahkan seluruh kepala kepolisian resort (Kapolres) dan jajaran anggota mengawal penuh tugas Komisi Pemilihan Umum (KPU) melaksanakan setiap tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 agar dapat berlangsung aman dan lancar.
"Pastikan tidak ada kendala dari kawan-kawan KPU di lapangan khususnya berkaitan keamanan demi kelancarannya," kata Winarto di Banjarmasin, Rabu.
Baca juga: Kapolda Kalsel ucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat
Kapolda Kalsel pun menekankan seluruh anggota kepolisian senantiasa menjalin komunikasi dengan penyelenggara pilkada, yakni KPU maupun Bawaslu.
Apalagi pesta demokrasi pemilihan semakin dekat menuju hari pemungutan suara 27 November 2024.
Saat ini, Winarto menyebutkan KPU melaksanakan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit) daftar pemilih yang dilakukan petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih).
Selama sebulan mulai 24 Juni-25 Juli 2024, Pantarlih mendata warga langsung ke seluruh rumah.
"Jadi anggota Bhabinkamtibmas bisa mendampingi Pantarlih jika diperlukan ada kendala di lapangan demi kelancaran tugasnya," tegas Winarto.
Baca juga: Ribuan pemain ramaikan Kapolda Kalsel Esport Cup 2024
Terkait para pejabat baru yang dilantik, Kapolda berpesan untuk segera menyesuaikan diri dan konsolidasi internal, serta menjalin komunikasi dengan pihak eksternal.
Dia juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan pengabdian mereka selama bertugas di wilayah Polda Kalsel.
Adapun pejabat yang dilantik Kombes Pol Cuncun Kurniadi sebagai Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Pria Premos sebagai Dansat Brimob Polda Kalsel, Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Muhammad El Yandiko, AKBP Muhammad Yakin Rusdi sebagai Kapolres Hulu Sungai Selatan (HSS).
Kemudian Kapolres Tapin AKBP Jimmy Kurniawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Hulu Sungai Tengah (HST).
Sementara jabatan Kapolres HST diisi oleh AKBP Pius Aceng Loda serta Kapolres Kotabaru dijabat AKBP Doli Martia Tanjung.
Baca juga: Kapolda Kalsel pastikan kasus investasi BBM oknum Bhayangkari transparan
Video:
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024
"Pastikan tidak ada kendala dari kawan-kawan KPU di lapangan khususnya berkaitan keamanan demi kelancarannya," kata Winarto di Banjarmasin, Rabu.
Baca juga: Kapolda Kalsel ucapkan terima kasih atas partisipasi masyarakat
Kapolda Kalsel pun menekankan seluruh anggota kepolisian senantiasa menjalin komunikasi dengan penyelenggara pilkada, yakni KPU maupun Bawaslu.
Apalagi pesta demokrasi pemilihan semakin dekat menuju hari pemungutan suara 27 November 2024.
Saat ini, Winarto menyebutkan KPU melaksanakan tahapan pencocokan dan penelitian (Coklit) daftar pemilih yang dilakukan petugas pemutakhiran data pemilih (Pantarlih).
Selama sebulan mulai 24 Juni-25 Juli 2024, Pantarlih mendata warga langsung ke seluruh rumah.
"Jadi anggota Bhabinkamtibmas bisa mendampingi Pantarlih jika diperlukan ada kendala di lapangan demi kelancaran tugasnya," tegas Winarto.
Baca juga: Ribuan pemain ramaikan Kapolda Kalsel Esport Cup 2024
Terkait para pejabat baru yang dilantik, Kapolda berpesan untuk segera menyesuaikan diri dan konsolidasi internal, serta menjalin komunikasi dengan pihak eksternal.
Dia juga menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan pengabdian mereka selama bertugas di wilayah Polda Kalsel.
Adapun pejabat yang dilantik Kombes Pol Cuncun Kurniadi sebagai Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Pria Premos sebagai Dansat Brimob Polda Kalsel, Kabid Dokkes Polda Kalsel Kombes Pol dr. Muhammad El Yandiko, AKBP Muhammad Yakin Rusdi sebagai Kapolres Hulu Sungai Selatan (HSS).
Kemudian Kapolres Tapin AKBP Jimmy Kurniawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Hulu Sungai Tengah (HST).
Sementara jabatan Kapolres HST diisi oleh AKBP Pius Aceng Loda serta Kapolres Kotabaru dijabat AKBP Doli Martia Tanjung.
Baca juga: Kapolda Kalsel pastikan kasus investasi BBM oknum Bhayangkari transparan
Video:
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2024