Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan membagikan sekitar 15 ribu bibit cabai rawit tiung tanjung kepada masyarakat tersebar di 121 desa guna pengembangan komoditi unggulan 'Bumi Saraba Kawa' ini.

Ketua HIPMI Tabalong Irwan Hidayat di Tanjung, Senin, mengatakan bantuan ini untuk mendukung program pemerintah mengembangkan tanaman hortikultura khususnya cabai tiung tanjung yang punya nilai jual tinggi.

"HIPMI ingin menjadikan pengusaha muda yang bermanfaat bagi Tabalong salah satunya mendukung pengembangan cabai tiung tanjung," jelas Iwan.

Baca juga: Desa Uwie Tabalong jadi pusat pembenihan Tiung Tanjung

Terus dikatakannya untuk mendukung pencanangan kampung benih tiung tanjung di Desa Uwie HIPMI setempat menyalurkan 5.000 bibit yang akan ditanam di lahan sekitar empat hektare.

Sedangkan ribuan bibit lainnya dibagikan ke sejumlah desa di Kecamatan Muara Uya, Haruai dan Upau masing-masing 500 hingga 1.000 bibit tiung tanjung.

Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani menyampaikan apresiasi atas kontribusi HIPMI  dalam pengembangan cabai tiung tanjung.

Anang yakin cabai tiung tanjung menjadi salah satu cabai pilihan di Indonesia dan perlu mendapat dukungan Kementerian Pertanian agar bisa menyuplai ke sejumlah produsen sambal.

Baca juga: Cabai Tiung Tanjung mendapat sertifikat tanda daftar varietas lokal

"Kita ingin wujudkan ketahanan pangan dan cabai tiung tanjung saat ini sudah dipasarkan ke luar daerah termasuk Kalimantan Tengah," jelas Anang.

Cabai tiung tanjung sendiri telah terdaftar di Kementerian Pertanian dimana sejak tahun 1984 hingga 2023 telah terdaftar 105 varietas salah satunya cabai rawit tiung tanjung yang merupakan varietas lokal dari Kabupaten Tabalong.

Varietas ini memiliki keunggulan produksi tinggi sekitar 13,25 sampai 16,41 ton per hektare serta daya simpan yang lama yaitu 7 sampai 8 hari setelah panen.

Dengan daya simpan yang cukup lama akan meningkatkan daya saing produk karena mampu memperpanjang periode distribusi serta akan menjamin produk sampai di konsumen dalam kondisi yang sangat baik.

Baca juga: Harga cabai rawit tiung dan taji mulai melandai di Tapin

Pewarta: Herlina Lasmianti

Editor : Gunawan Wibisono


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2023