Puskesmas Tambang Ulang memberikan pelayanan sunat gratis kepada 10 anak dari warga Desa Sungai Jelsi, Kecamatan Tambang Ulang, pada rangkaian manunggal tuntung pandang, Jum'at (01/07/2022).

Rafi orangtua Bahtiar Jefry Husni merasa bersyukur anaknya bisa mendapatkan kesempatan sunatan gratis.

"Alhamdulillah, kami sangat berterima kasih karena ini tidak berbayar, gratis, kami merasa terbantu sekali," ujar Rafi.

Dia berharap, sunatan gratis tersebut dapat terus digelar karena sangat membantu warga. 

"Mudah-mudahan acara manunggal tuntung pandang kedepannya sunatan gratis tetap ada,"tandasnya.


 

Pewarta: Arianto

Editor : Hasan Zainuddin


COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022