Sekretaris Komisi III DPRD Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan Aliansyah menyebutkan, sekitar Rp6 miliar dialokasikan anggaran untuk perbaikan jembatan titian di Mantuil, Banjarmasin Selatan pada tahun ini.
Jembatan titian merupakan jembatan kecil yang panjang di pinggiran sungai hanya bisa dilalui pejalan kaki dan kendaraan roda dua. Kondisi jembatan titian di Mantuil sebagian sudah rusak dan tidak memenuhi standar ke amanan lagi dilalui.
"Sesuai rapat kita dengan Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Banjarmasin hari kemarin, salah satu jembatan titian yang dinyatakan diperbaiki tahun ini di Mantuil," ucapnya.
Menurut Aliansyah, perbaikan jembatan titian di Mantuil dengan anggaran sekitar Rp6 miliar ini ada dua titik, di bagian pulau Bromo, setelah turun dari jembatan pulau Bromo untuk kelanjutan perbaikan jembatan titian akses warga daerah itu.
"Kemudian yang satu titiknya dibagian seberangnya pulau Bromo ada juga jembatan titian yang sudah rusak, karena akses penting warga di sana," ucapnya.
Dikatakan politisi PKS ini, perbaikan jembatan titian di Mantuil sebagai daerah baru pariwisata Kota Banjarmasin, karena ada jembatan roller coaster Jembatan Bromo tersebut selesai dibangun 2020, merupakan aspirasi masyarakat sejak lama.
"Aspirasi masyarakat di sana itu masuk pokok pikiran dewan untuk diperjuangkan, kita bersyukur tahun ini bisa diwujudkan," papar Aliansyah.
Memang masih banyak pokok pikiran (Pokir) DPRD Kota Banjarmasin yang belum terakomodir dalam program pembangunan tahun ini, tentunya harus terus diperjuangkan.
"Untuk aspirasi minta perbaikan jembatan titian ini cukup banyak, karena kota kita inikan struktur tanah rawa, apalagi warga di pemukiman pinggiran sungai, itu akses jalannya rata-rata jembatan titian saja yang ada," ucapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022
Jembatan titian merupakan jembatan kecil yang panjang di pinggiran sungai hanya bisa dilalui pejalan kaki dan kendaraan roda dua. Kondisi jembatan titian di Mantuil sebagian sudah rusak dan tidak memenuhi standar ke amanan lagi dilalui.
"Sesuai rapat kita dengan Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Banjarmasin hari kemarin, salah satu jembatan titian yang dinyatakan diperbaiki tahun ini di Mantuil," ucapnya.
Menurut Aliansyah, perbaikan jembatan titian di Mantuil dengan anggaran sekitar Rp6 miliar ini ada dua titik, di bagian pulau Bromo, setelah turun dari jembatan pulau Bromo untuk kelanjutan perbaikan jembatan titian akses warga daerah itu.
"Kemudian yang satu titiknya dibagian seberangnya pulau Bromo ada juga jembatan titian yang sudah rusak, karena akses penting warga di sana," ucapnya.
Dikatakan politisi PKS ini, perbaikan jembatan titian di Mantuil sebagai daerah baru pariwisata Kota Banjarmasin, karena ada jembatan roller coaster Jembatan Bromo tersebut selesai dibangun 2020, merupakan aspirasi masyarakat sejak lama.
"Aspirasi masyarakat di sana itu masuk pokok pikiran dewan untuk diperjuangkan, kita bersyukur tahun ini bisa diwujudkan," papar Aliansyah.
Memang masih banyak pokok pikiran (Pokir) DPRD Kota Banjarmasin yang belum terakomodir dalam program pembangunan tahun ini, tentunya harus terus diperjuangkan.
"Untuk aspirasi minta perbaikan jembatan titian ini cukup banyak, karena kota kita inikan struktur tanah rawa, apalagi warga di pemukiman pinggiran sungai, itu akses jalannya rata-rata jembatan titian saja yang ada," ucapnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2022