Pemerintah Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan menggelar gebyar kader posyandu di kota tersebut, salah satu tujuannya akan menggerakkan kader posyandu tersebut untuk percepatan program vaksinasi, khususnya bagi anak usia 6--11 tahun.
Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi saat digelarnya gebyar kader posyandu di Hotel Golden Tulip Banjarmasin, Senin, menyatakan, pihaknya ingin menambah pengetahuan kader-kader posyandu terkait vaksinasi sejalan dengan bertambahnya sasaran, yaitu anak-anak usia 6-11 tahun.
Dinyatakan Machli Riyadi, gebyar Kader Posyandu ini diikuti 400 kader se Banjarmasin.
Tujuannya diharapkan, ucapnua, dapat mempercepat upaya vaksinasi yang terus digencarkan pemerintah kota, tidak hanya bagi sasaran sebanyak 516 ribu, tapi juga anak-anak usia 6--11 tahun yang diputuskan pemerintah untuk juga divaksinasi COVID-19.
Untul vaksinasi anak-anak usia 6--11 tahun ini, kata Machli Riyadi, para kader inilah yang nantinya besar ditugaskan menjadi salah satu pelaku di lapangan.
“Mereka nantinya akan memfasilitasi anak-anak untuk vaksin COVID-19 selain di sekolah-sekolah," terangnya.
Kader posyandu ini, bebernya, akan menginformasikan apa efek samping dari vaksin, juga membantu mengedukasi masyarakat terkait pentingnya vaksinasi COVID-19.
"Ini perlu disosialisasikan dengan baik kepada kalangan kader posyandu, sehingga mereka bisa lebih baik lagi menyampaikan ke masyarakat," ujarnya.
Sebagaimana diketahui, program vaksinasi COVID-19 di Kota Banjarmasin sudah terealisasi sekirar 63 persen dari target sasaran sebanyak 516 ribu orang.
Pemkot Banjarmasin menargetkan bisa mencapai minimal 70 persen terget sasaran vaksinasi disuntik dosis pertama pada 12 November 2021 atau saat peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke-57.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021
Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Machli Riyadi saat digelarnya gebyar kader posyandu di Hotel Golden Tulip Banjarmasin, Senin, menyatakan, pihaknya ingin menambah pengetahuan kader-kader posyandu terkait vaksinasi sejalan dengan bertambahnya sasaran, yaitu anak-anak usia 6-11 tahun.
Dinyatakan Machli Riyadi, gebyar Kader Posyandu ini diikuti 400 kader se Banjarmasin.
Tujuannya diharapkan, ucapnua, dapat mempercepat upaya vaksinasi yang terus digencarkan pemerintah kota, tidak hanya bagi sasaran sebanyak 516 ribu, tapi juga anak-anak usia 6--11 tahun yang diputuskan pemerintah untuk juga divaksinasi COVID-19.
Untul vaksinasi anak-anak usia 6--11 tahun ini, kata Machli Riyadi, para kader inilah yang nantinya besar ditugaskan menjadi salah satu pelaku di lapangan.
“Mereka nantinya akan memfasilitasi anak-anak untuk vaksin COVID-19 selain di sekolah-sekolah," terangnya.
Kader posyandu ini, bebernya, akan menginformasikan apa efek samping dari vaksin, juga membantu mengedukasi masyarakat terkait pentingnya vaksinasi COVID-19.
"Ini perlu disosialisasikan dengan baik kepada kalangan kader posyandu, sehingga mereka bisa lebih baik lagi menyampaikan ke masyarakat," ujarnya.
Sebagaimana diketahui, program vaksinasi COVID-19 di Kota Banjarmasin sudah terealisasi sekirar 63 persen dari target sasaran sebanyak 516 ribu orang.
Pemkot Banjarmasin menargetkan bisa mencapai minimal 70 persen terget sasaran vaksinasi disuntik dosis pertama pada 12 November 2021 atau saat peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang ke-57.
COPYRIGHT © ANTARA News Kalimantan Selatan 2021